Kapolres Rohul Sebut Pengamanan Logistik Pemilu Super Ketat

Kapolres Rohul Sebut Pengamanan Logistik Pemilu Super Ketat
Kapolres Rohul Sebut Pengamanan Logistik Pemilu Super Ketat

Riauaktual.com - Berbagai persiapan dan kesiapan dalam menghadapi Pemilu 2024  tengah dilaksanakan oleh Polres Rokan Hulu, Polda Riau. Bahkan, untuk pengawalan dan pengamanan logistik Pemilu pun dilakukan secara ketat seperti pengamanan bagi para tahanan. 

Hal itu disampaikan langsung oleh Kapolres Rokan Hulu AKBP Budi Setiyono, usai melaksanakan Apel tiga pilar pengamanan Pemilu 2024, di Kantor Bupati Rokan Hulu, pada Jumat (2/2/2024).

"Kita tetap berupaya agar Pemilu 2024, khususnya di Rohul terlaksana dengan baik. Bahkan untuk menjaga seluruh logistik pemilu itu sama seperti menjaga tahanan. Dan itu memang SOP-nya," tegas AKBP Budi. 

AKBP Budi menyebut, pengamanan dan pengawalan seluruh tahapan Pemilu 2024 secara ketat sudah merupakan aturan baku, agar Pemilu 2024 berjalan dengan lancar, aman dan kondusif. 

"Surat suara ini merupakan 'nyawa' bagi Pemilu 2024. Tentunya penjagaan sangat ketat," ujarnya. 

Kapolres Rohul ini menambahkan, untuk proses tahapan Pemilu 2024 di Rohul sampai saat ini belum ada kendala yang dihadapi. Hanya ada beberapa jalan desa yang putus akibat banjir yang terjadi baru-baru ini. 

"Kalau kendalan belum ada. Semua proses tahapan Pemilu 2024 masih berjalan dengan lancar. Dan menganai adanya jalan desa yang putus kita juga sudah koordinasi dengan Bupati Rohul. Intinya, pendistribusian logistik Pemilu berjalan dengan lancar," beber AKBP Budi. 

Dia juga menyampaikan kepada seluruh elemen masyarakat agar sama-sama menjaga situasi Pemilu tetap kondusif.

"Menyukseskan Pemilu 2024 ini tidak bisa hanya polisi saja. Peran masyarakat sangat dibutuhkan agar tercipta Pemilu damai," kata AKBP Budi. 

"Masyarakat jangan mudah dihasut. Hindari hoaks. Mari kita cek terlebih dahulu kebenaran informasinya. Berikanlah pilihan sesuai hati nurani. Kami dari pihak kepolisian siap untuk mengawal pesta demokrasi ini dengan aman dan damai," jelasnya.

#POLISI PEMILU

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

POLISI PEMILU

Index

Berita Lainnya

Index