Riauaktual.com - Dalam rangka Cooling System untuk mewujudkan Pemilu Damai Tahun 2024, Kapolsek Tempuling AKP Osben Samosir memanfaatkan kehadiran Personel Bripka Sudirman untuk memberikan himbauan kepada warga Pasar Sungai Salak, Jalan Merdeka RT02 RW02, Kelurahan Sungai Salak, Kecamatan Tempuling, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau.
Bripka Sudirman menyampaikan keprihatinan terkait maraknya berita hoax yang tersebar melalui media sosial (medsos) seperti Facebook, TikTok, dan Instagram. Ia mengimbau warga untuk selalu memilih informasi yang benar dan tidak terprovokasi oleh konten yang bersifat provokatif.
"Kita seringkali disuguhi video dan kata-kata sindiran yang dibuat oleh oknum partai dengan tujuan menjatuhkan lawan politiknya. Oleh karena itu, saya mengajak warga untuk bijak dan tidak terprovokasi, cukup menjadi penonton yang baik," ungkap Bripka Sudirman, Kamis (1/2/2024).
Dalam interaksi dengan warga, Bripka Sudirman berharap kehadiran personel Polsek Tempuling dapat memberikan dampak positif. Ia menginginkan adanya langkah pendekatan yang efektif antara polisi dan masyarakat, terutama menjelang Pemilu 2024.
"Dengan memanfaatkan momentum Pemilu 2024, kita berupaya untuk bersatu dengan masyarakat. Harapannya, kerja sama ini tidak hanya berlangsung selama momen ini, tetapi juga terus berlanjut untuk membangun kesatuan yang berkelanjutan antara Polsek Tempuling dan masyarakat," tambah Bripka Sudirman.
#POLISI PEMILU