Ipda Legi Hartono Sosialisasikan Pemilu Damai dengan Masyarakat

Ipda Legi Hartono Sosialisasikan Pemilu Damai dengan Masyarakat
Kepala Subsektor Polsek Keritang Ipda Legi Hartono, aktif melaksanakan sosialisasi Pemilu Damai dan Cooling System dalam rangka menghadapi Pemilu 2024.

Demi terciptanya Pemilu 2024 yang aman dan kondusif, Kepala Subsektor Polsek Keritang Ipda Legi Hartono, aktif melaksanakan sosialisasi Pemilu Damai dan Cooling System dalam rangka menghadapi Pemilu 2024.

Dikatakan Kapolsek Keritang AKP Ramli Samosir, dalam kegiatan ini, Ipda Legi Hartono memberikan penekanan pada pentingnya menjaga situasi damai, mencegah konflik, dan menghindari peredaran berita hoax serta isu SARA (Suku, Antar Golongan, Ras, dan Agama).

"Dalam menyongsong Pemilu 2024, kami berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan tertibnc ujar Ipda Legi.

Dijelaskan Ipda Legi, bahwa sosialisasi ini bertujuan agar masyarakat dapat memahami pentingnya berpartisipasi dalam Pemilu secara damai dan cerdas.

Ipda Legi juga menjelaskan Cooling System yang diterapkan sebagai langkah proaktif untuk mencegah potensi kerusuhan dan menjaga ketertiban selama periode pemilihan.

"Kami mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung upaya ini dan tidak terpancing oleh berita-berita yang belum terverifikasi," tambahnya.

Diharapkan sosialisasi yang dilakukan oleh Ipda Legi Hartono dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat, sehingga tercipta Pemilu yang damai dan bebas dari berita hoaks serta isu SARA di wilayah Polsek Keritang.

#POLISI PEMILU

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index