Bupati Kuansing Berikan Bonus untuk Petugas Kebersihan Pasca Pacu Jalur

Bupati Kuansing Berikan Bonus untuk Petugas Kebersihan Pasca Pacu Jalur
Bupati Kuansing Berikan Bonus

Riauaktual.com - Bupati Kuantan Singingi, Drs. H. Suhardiman Amby, mengungkapkan apresiasinya kepada petugas kebersihan dengan memberikan bonus sebagai penghargaan.

Bonus ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kebersihan Kota Teluk Kuantan selama dan setelah acara Pacu Jalur yang berlangsung dari tanggal 23 hingga 27 Agustus lalu.

Dengan slogan "Pacu Jalur 2023 minim sampah," Petugas Harian Lepas (PHL) dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kuansing berhasil menciptakan keberhasilan gemilang. Pada Selasa, (5/9/2023), Bupati H. Suhardiman Amby, memberikan bonus kepada mereka sebagai penghargaan atas prestasi mereka.

Selain itu, Bupati H. Suhardiman Amby juga berharap agar Kuansing nantinya dapat meraih penghargaan Adipura.

"Bonus penghargaan ini diberikan kepada 300 petugas kebersihan. Saya mengucapkan terima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup, terutama Pasukan Garuda Putih yang telah bekerja keras sehingga Pacu Jalur 2023 berlangsung minim sampah. Dengan kerja keras ini, kita semua berharap Kuansing dapat meraih penghargaan Adipura," ujar H. Suhardiman Amby.

Sementara itu, Ratni Yunimar, yang menjadi perwakilan dari petugas kebersihan, menyampaikan rasa terima kasih dan kebanggaannya kepada Bupati.

"Saya, sebagai perwakilan petugas kebersihan, sangat bangga dengan perhatian Bapak Bupati H. Suhardiman Amby terhadap masalah sampah dan kebersihan. Kami juga ingin mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan dan perhatian Bapak kepada kami, Pasukan Garuda Putih, yang Bapak panggil satu hari sebelum festival Pacu Jalur," ujar Ratna Yunimar dengan wajah haru.

Acara tersebut turut dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Waka II DPRD Kuansing H. Juprizal, anggota DPRD Kuansing Gusmir Indra (Indra), anggota DPRD Kuansing Hisron, Penasehat Ahli Aherson, S. Sos, MSi, serta Kadis DLH Deflides Gusni, dan Sekretaris DLH Mahviyen Trikon Putra. Juga hadir Ketua Koni Kuansing Andi Cahyadi (Aheng), tokoh masyarakat Pea, serta seluruh staf DLH.

#Kuansing #PACU JALUR

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index