Siap Bertarung Pada Pemilu 2024 PSI Rohul Targetkan 6 Kursi

Siap Bertarung Pada Pemilu 2024 PSI Rohul Targetkan 6 Kursi

Riauaktual.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kabupaten Rokan Hulu mendaftarkan 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) ke KPU Rohul, pada Minggu (14/5/2023). 

Pendaftaran itu dipimpin langsung oleh Ketua DPD PSI Rohul, Baja Marulak Nainggolan yang didampingi pengurus PSI lainnya.

Baja Marulak menjelaskan, berkas Bacaleg dari PSI Rohul sudah dinyatakan lengkap oleh KPU Dan tinggal menunggu hasil verifikasi, yang dimulai dari tanggal 13 sampai 25 Mei 2023 mendatang. 

“Semua berkas kita sudah dinyatakan lengkap. Selanjutnya PSI Rohul, khusunya Bacaleg akan menyusun strategi untuk mencapai kemenangan dalam kontestasi di pemilihan legislatif pada 14 Februari 2024 nanti,” kata Ketua DPD PSI Rohul ini.

Dia menambahkan, agar 45 Bacaleg segera turun ke lapangan untuk merebut hati rakyat. Sehingga apa yang diharapkan PSI bisa terwujud.

"Kita optimis PSI bisa meraih 6 kursi dalam Pileg mendatang. Minimal 1 kursi per Daerah Pemilihan (Dapil),” harapnya. 

Untuk diketahui, dalam Pileg tahun 2024 mendatang, Kabupaten Rokan Hulu memiliki 6 Dapil, dari tahun sebelumnya hanya 4 Dapil.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index