Buaya Muncul di Sungai Siak, BBKSDA Riau Minta Masyarakat Tidak Anarkis

Buaya Muncul di Sungai Siak, BBKSDA Riau Minta Masyarakat Tidak Anarkis
Satwa buaya muncul di Sungai Siak Jalan Parit Belanda Kampung Terendam. (tangkapan layar)

Riauaktual.com-Warga pinggiran Sungai Siak dihebohkan dengan kemunculan seekor satwa buaya pada Jumat (27/1/2023), momen kemunculan satwa itu diabadikan oleh warga setempat.

Dalam video itu, tampak seekor buaya berenang dibawah rumah panggung. Kemunculan itu di Jalan Parit Belanda daerah Kampung Terendam Kota Pekanbaru.

"Kami dari BBKSDA Riau nanti akan menurunkan tim untuk survei," kata Plt Kabid BBKSDA Riau Wilayah II Hartono, Sabtu (28/1/2023).

Masyarakat pun diimbau untuk tidak bertindak anarkis terhadap satwa buaya tersebut, segala proses penanganannya agar diserahkan kepada tim dari BBKSDA Riau.

"Masyarakat diminta untuk tidak melakukan hal yang anarkis, yang nanti justru akan membahayakan manusia dan satwa itu sendiri," ulasnya.

Sebab begitu, satwa buaya itu sendiri termasuk hewan yang dilindungi berdasarkan Undang-undang Nomor 5 Tahun 1990.

"Makanya masyarakat tetap berhati-hati, dan kami akan memasang rambu imbauan kepada masyarakat akan adanya kemunculan buaya," pungkasnya.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index