Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Curacao

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Curacao
Prediksi susunan pemain Indonesia vs Curacao, untuk FIFA Matchday Sabtu (24/9) di Stadion GBLA, Bandung. Foto: dok.pssi

Riauaktual.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Curacao pada laga uji coba FIFA Matchday di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (24/9). Bagaimana prediksi susunan pemain Indonesia vs Curacao ?

Shin Tae Yong memanggil 23 pemain untuk pertandingan Indonesia vs Curacao. Mereka mulai berlatih di Lapangan Sidolig Bandung, Selasa (20/9).

Dalam prediksi susunan pemain Indonesia vs Curacao ini, redaksi tidak memasukkan bek sayap eksplosif, Asnawi Mangkualam dalam line up.

Pasalnya pemain Ansan Greeners itu belum terlalu fit pasca-cedera. Ia berlatih terpisah di Sidolig, bersama Saddil Ramdani yang mengalami masalah serupa.

Winger PSM Makassar, Yakob Sayuri berpeluang dimainkan sejak awal dalam formasi 3-5-2 yang mungkin akan diterapkan Shin Tae Yong.

Di tangan Bernardo Tavares, saudara kembar Yance Sayuri ini fasih bermain sebagai bek sayap. Baik di kiri maupun kanan.

Tapi untuk pos bek sayap kiri tampaknya akan dipercayakan kepada Pratama Arhan yang konsisten bermain apik dengan seragam Garuda di dada.

Persaingan tampak lebih ketat di lini tengah. Ada banyak pemain berkualitas yang sama-sama bisa dimainkan sejak awal.

Seperti Rachmat Irianto, jika STY ingin menjaga kedalaman permainannya.

Memainkan bersama Irianto bersama dua gelandang Persib Bandung lainnya, Marc Klok dan Ricky Kambuaya akan membuat lini tengah Indonesia lebih solid dalam bertahan dan variatif menyerang.

Tapi Syahrian Abimanyu dan Marselino Ferdinan juga dalam kondisi siap tempur.

Untuk lini depan, Witan Sulaeman dan EGy Maulana Vikri bisa diduetkan.

Atau jika STY ingin ada bomber, maka penyerang muda PSM Makassar yang tengah naik daun, Muhammad Ramadhan Sananta bisa diberi kesempatan menjalani debut di timnas senior.

Di lini belakang, trio Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho dan Elkan Baggott berpotensi dimainkan sejak awal. Mereka diharapkan mampu meredam serangan timnas peringkat 84 di ranking FIFA terbaru itu.

Adapun di bawah mistar, tampaknya akan tetap dipercayakan kepada kiper Bali United, Nadeo Argawinata untuk menahan gempuran para pemain Curacao.

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Curacao

Formasi 3-5-2
Nadeo Argawinata; Fachruddin Aryanto, Rizky Ridho, Elkan Baggott; Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Marc Klok, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri; Witan Sulaeman, Egy Maulana Vikri.

 

 

 

Sumber: Pojoksatu.id

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index