PEKANBARU (RA) - Pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII 2012 tinggal menghitung hari. Persiapan hingga saat ini terus dikejar untuk terlaksanaanya ivent akbar yang digelar empat tahun sekali ini. Untuk itu koordinasi pun terus dilakukan baik antar bidang PB PON maupun Pemerintah Provinsi Riau kepada Pemerintah Pusat.
Demikian hal tersebut disampikan Gubernur Riau H M Rusli Zainal saat dijumpai RiauAktual.com di Sekertariat Koni Riau. "Kita terus melakukan pertemuan untuk terus melakukan evaluasi persiapan pelaksanaan pesta olahraga akbar yang memang waktunya tinggal sedikit lagi," katanya.
Menyangkut kekurangan anggaran dalam mempersiapkan progres pembangunan venue dan persiapan lainya terus diupayakan baik dari pusat maupun daerah.
"Kita sama-sama tau semua ini memang berat. Namun kita harus tetap optimis dan mengupayakan ivent akbar ini agar terlaksana dengan sukses. Anggaran dari pusat terus kita upayakan begitu juga daerah,"paparnya.
Hingga saat ini Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Umum PB PON bersama seluruh jajaranya terus mengupayakan sedemikian rupa cara selagi semua itu tidak menerobos peraturan-peraturan yang telah ditetapkan. Dan ivent ini juga diharapkan bukan hanya mengedepankan kompetisi saja sebagi penghelatan olahraga tapi juga lebih ke keharmonisan bangsa dan negara.
"Ini bukan hanya iven olahraga saja, tetapi juga kegiatan yang menyatukan satu kesatuan Indonesia jadi tidak ada membedakan etnis," tutupnya. (RA1)
- Politik
- Rokan Hulu
Rusli Zainal Lakukan Persiapan PON
Redaksi
Senin, 23 Juli 2012 - 03:56:00 WIB

Logo PON 2012 di Riau.
Tulis Komentar
indexBerita Lainnya
index Politik
Daftar Nama Bacalon DPD Dapil Riau Yang Masuk Tahapan Verfak Perbaikan Kedua
Senin, 27 Maret 2023 - 09:14:51 Wib Politik
Jusuf Kalla Usulkan Nama Cawapres Pendamping Anies Baswedan
Ahad, 26 Maret 2023 - 05:44:49 Wib Politik
Tiga Partai Koalisi Perubahan Teken Piagam Kerjasama, Demokrat Riau Siap Tindaklanjuti
Sabtu, 25 Maret 2023 - 17:47:01 Wib Politik
Dinyatakan Tak Memenuhi Syarat, Enam Bacalon DPD Dapil Riau Gagal Bertarung di Pemilu 2024
Sabtu, 25 Maret 2023 - 11:36:08 Wib Politik