Wow..SMAN 4 Pekanbaru Raih Nilai UN Terbaik

Wow..SMAN 4 Pekanbaru Raih Nilai UN Terbaik
Pelajar SMA 4 Pekanbaru. FOTO: ade

PEKANBARU, RiauAktual.com - Pengumuman ujian nasional tingkat SMA se-derajat sudah diumumkan pada Selasa (20/5/2014) kemarin dan SMAN 4 meraih peringkat pertama untuk nilai tertinggi kelulusan ujian nasional (UN) SMA se-Pekanbaru.

Saat ditemui Kepala SMAN 4 Pekanbaru Hj Nurhafni MPd, mengaku sangat bangga dengan prestasi yang diraih dan SMAN 4 telah mengukir sejarah dalam prestasi yang membanggakan.

"Alhamdulillah SMAN 4 telah mengukir sejarah saat usianya yang ke-34, dimana SMAN 4 meraih peringkat pertama se-Pekanbaru," ujar Hafni, kemarin.

SMAN 4 berhasil meraih peringkat pertama kelulusan ujian nasional dan kelulusan 100 persen dengan total peserta ujian nasional sebanyak 248 siswa yakni 127 siswa IPA serta 121 siswa IPS.

"Suatu anugerah dari Alloh, SMAN 4 dapat sejajar dengan SMA Negeri favorit lainnya di usianya yang ke 34, kami bersyukur sekali. Kedepannya akan meningkatkan prestasi ini, selain itu kami juga berterimakasih kepada bapak dan ibu guru yang telah membimbing anak didik kami serta peran orangtua siswa dalam menyukseskan ujian nasional," ungkapnya.

Tahun ini SMAN 4 mengalami peningkatan yang luar biasa dengan prestasi-prestasi yang diraih oleh siswa-siswinya. Selain itu total nilai tertinggi SMAN 4 adalah 51,96 untuk jurusan IPA dan 49,35 untuk jurusan IPS.

Nurhafni juga menambahkan bahwa untuk mencapai semua itu, tidak boleh terlalu berbangga hati tapi harus selalu berbenah kembali untuk persiapan tahun depan, karena menurutnya hari esok lebih baik dari hari ini. Terkait dengan perayaan kelulusan ujian nasional seperti aksi corat-coret baju dan konvoi di jalan, ia tidak setuju dengan perbuatan seperti itu.

"Pada perayaan kelulusan ini, seluruh wakil sekolah, BK, majelis guru akan melaksanakan Sholat Ashar berjamaah di sekolah, selanjutnya pemberian tausiyah dan bersujud syukur sebagai tanda syukur, sedangkan siswa-siswi yang ingin mencorat-coret juga kami menyediakan kain panjang putih, jadi ini upaya kami agar anak-anak tidak melakukan konvoi dan corat-coret baju", ungkapnya.

Selain itu, SMAN 4 juga menghimbau anak didiknya yang lulus untuk menyumbang pakaian dan buku yang nantinya akan diserahkan kepada yang membutuhkan.

"Pesan kami untuk anak didik jika ini merupakan awal pintu gerbang menuju kesuksesan dan cita-cita," harapnya. (ade)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index