Hasil Swab 115 Karyawan BRI Pekanbaru Negatif Covid-19

Riauaktual.com - Dinas Kesehatan Provinsi Riau mengumumkan uji swab terhadap 115 karyawan BRI Cabang Pekanbaru di posko gugus tugas Covid-19.

Dari hasil pemeriksaan laboraterium, 115 orang karyawan BRI dinyatakan negatif covid-19.

Sebagaimana diketahui, klaster BRI Pekanbaru menjadi perhatian khusus tim gugus tugas Provinsi Riau.

Dalam menekannya, secara keseluruhan 125 orang karyawan BRI sudah diuji swab. Dimana 10 dinyatakan positif Corona, sementara hasil laboratorium terhadap 115 orang lainnya dinyatakan negatif.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, hasil uji swab 115 orang karyawan Bank BUMN tersebut aman. Sehingga fokus tim gugus kembali terhadap 10 orang yang positif yang saat ini sudah dirawat intensif.

"Untuk traking sudah dilakukan terhadap keluarga pasien positif Covid-19, serta beberapa nasabah atau orang-orang yang pernah berkontak langsung dengan pasien positif Covid-19.

Mimi menambahkan, hingga saat ini total pasien covid 19 di Provinsi Riau mencapai 142 kasus. 10 orang masih dirawat dan delapan orang meninggal dunia. (IRS)
 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index