Proyek Fisik Masih Banyak tak Tuntas, DPRD Pekanbaru Akan Evaluasi Total Anggaran 2014

Proyek Fisik Masih Banyak tak Tuntas, DPRD Pekanbaru Akan Evaluasi Total Anggaran 2014
Anggota Komisi IV DPRD Pekanbaru Zulfan Sulaiman. FOTO: int

PEKANBARU, RiauAktual.com - Anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Zulfan Sulaiman SH, menyebut masih banyak pengerjaan proyek fisik di Kota Pekanbaru yang belum selesai, bahkan ada yang dikerjakan asal-asalan, maka DPRD yang tengah membahas APBD 2014 akan mengevaluasi anggaran untuk pembangunan ini.

"Kinerja SKPD masih amburadul dalam pengerjaan proyek fisik sampai pengujung tahun ini, kita tentunya was-was dan lebih hati-hati lagi terutama dalam memberikan anggaran di APBD tahun 2014 nanti," kata Zulfan, saat dikonfirmasi melalui selulernya, Senin (30/12/2013).

Dikatakan Politisi Partai Hanura ini, secara hitung-hitungan pengerjaan proyek fisik harus finish di bulan Desember 2013. Karena proyek pengerjaan yang terbengkalai dan tidak selesai di akhir tahun berakibat pelanggaran yang dapat didenda dan diberikan sanksi.

"Sudahlah amburadul, asal-asalan, proyek tak selesai, bagaimana mau dilanjutkan. Saya menyarankan baiknya pengerjaan proyek ini jangan dibayar, karena dibayar juga percuma, waktu mepet pula. Uang pengerjaan fisik yang bersumber dari APBD itu baiknya dikembalikan biar menjadi SILPA," ujar Zulfan.

Tidak hanya itu, Zulfan juga mengancam akan melakukan penelusuran terhadap proyek-proyek pengerjaan fisik yang amburadul di beberapa titik di Kota Bertuah ini.

"Kita akan temukan proyek-proyek pengerjaan fisik yang tidak tuntas di lapangan, maka Dinas PU harus bertanggungjawab. Kita di Komisi IV akan panggil dinas PU," pungkasnya.

Harusnya, tambah politisi Partai Hanura ini, Dinas PU harus proaktif mengawasi pengejaan proyek-proyek dan melakukan evaluasi jauh hari sebelumnya hingga akhir anggaran ini.

"Jika terdapat proyek-proyek tersebut tidak tuntas kita minta PU bertanggung jawab," imbuhnya. (rrm)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index