Akses Masuk ke Lokasi Kebakaran Kampung Dalam Sempit

Akses Masuk ke Lokasi Kebakaran Kampung Dalam Sempit
Kebakaran di Kampung Dalam Pekanbaru. FOTO: doni

PEKANBARU, RiauAktual.com - Sedikitnya sudah 5 mobil armada pemadam kebakaran Kota Pekanbaru berusaha menjinakkan api yang melalap beberapa rumah di Kelurahan Kampung Dalam Pekanbaru, Jumat (1/11/2013). Akibat akses masuk ke lokasi kebakaran sempit, maka unit armada kebakaran kesulitan untuk memadamkan api.

Petugas hanya menggunakan pipa air panjang dan mobil terpaksa ditempatkan jauh dari lokasi kejadian, sehingga butuh waktu lama untuk memasukkan pipa ke kawasan rumah penduduk. Terlebih lagi, kebakaran ini juga menjadi tontonan ratusan warga yang ada di lokasi.

Menurut keterangan salah seorang pemilik rumah, Titin, saat ditemui RiauAktual.com di lokasi kebakaran, menyebutkan, api pertama kali dilihat dari belakang rumahnya.

"Entah dari dalam dapur entah di luar rumah belakang. Karena api sudah besar saja pas saya lihat. Konsleting listrik bisa saja, tapi saya tak tahu pasti," terangnya sambil terisak.

Akibat kebakaran ini, Titin kehilangan seluruh harta bendanya termasuk dokumen-dokumen berharga yang tersimpan di dalam rumah. "Hanya pakaian yang nempel di badan saja yang bisa diselamatkan, yang lain hangus semua," ucapnya lirih.

Dari pengamatan di lapangan, sudah tampak juga hadir aparat kepolisian dari Polresta Pekanbadu dan Polsek Senapelan untuk berjaga-jaga di lokasi kebakaran. Polisi juga tampak berusaha menghalau warga yang memadati lokasi kejadian yang mengakibatkan susahnya pemadam kebakaran untuk memadamkan api. (don)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index