Gara-gara Sering Mati Lampu, Magicom dan Kulkas Kami Rusak

Gara-gara Sering Mati Lampu, Magicom dan Kulkas Kami Rusak
Logo PLN. FOTO: int

PEKANBARU, RiauAktual.com - Masyarakat Kota Pekanbaru semakin rugi atas pemadaman listrik oleh PLN yang tak menentu, dua hingga tiga kali sehari. Alat elektronik masyarakat pun mulai berusakan, mulai dari penanak nasi (magicom) hingga kulkas dan lampu juga putus.

"Sudahlah tagihan setiap bulan tinggi, sekarang magicom sama kulkas saya mulai rusak akibat sering mati lampu ini," sebut Nur, ibu rumah tangga yang tinggal di Jalan Cendrawasih, Minggu (22/9/2013).

Rusaknya alat elektronik ini disebabkan, saat lampu mati selama dua jam, cok magicom maupun kulkas masih terhubung dengan kontak listrik. Saat listrik kembali hidup, maka tegangan yang belum stabil membuat alat elektronik tersebut rusak.

"Tak mungkin mati lampu cabut coknya, saya saja kerja, jarang di rumah. Mati lampu sehari sering kayak minum obat," cetusnya menyampaikan kekesalan ke PLN.

Sari, warga Panam, tidak lebih baik dari Nur ini nasibnya. Meskipun berbeda Kecamatan, namun magicom di rumahnya juga mulai rusak akibat listrik yang hidup mati. Bola lampu juga umurnya jadi pendek.

"Saya juga kaget, sudah sejam nasi di magicom tak masak-masak, eh rupanya sudah rusak. Tak hanya itu, bola lampu kini juga tak bisa pakai bola lampu biasa, cepat kali putusnya," tutur Sari.

Para masyarakat ini, menagih janji Grand Manager PLN Wilayah Riau Kepulauan Riau Doddy Bejamin Pangaribuan, beberapa waktu lalu. Bahwa, alat elektronik warga yang rusak akibat pemadaman listrik, PLN siap untuk mengganti biaya perbaikannya.

"Kita minta janji itu ditepati, jangan mau untung saja terus, kami yang rugi ini siapa yang tanggung jawab. magicom saya itu masih baru, kok sudah rusak," kata Sari mengomel. (btr/rrm)

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index