Istri Pensiunan Polisi Tewas Tersenggol Mobil Box

Istri Pensiunan Polisi Tewas Tersenggol Mobil Box
(ils)

PEKANBARU (RA)- Nurbaiti (57) warga Jalan Rajawali Sakti, RT05/RW01, Kelurahan Simpang Baru, Kecamatan Tampan, yang merupakan istri seorang pensiunan Polisi, tewas ketika bersenggolan dengan Mobil box colt diesel warna kuning, BM 8854 TM, Selasa (17/9/2013) sekitar pukul 14.00 di simpang Tabek Gadang.

Menurut saksi mata ditempat kejadian, Dedi (25), warga Jalan Garuda Sakti, menuturkan, kejadian bermula saat korban yang mengendarai Sepeda motor Honda Scoopy, BM 6612 JW, datang dari arah simpang panam menuju Jalan Rajawali Sakti, persisnya di simpang Tapek gadang. Dari arah yang sama persisnya di belakang korban ada mobil box colt diesel.

"Muatan di motor korban pada saat itu memang tengah banyak-banyaknya, mungkin baru habis berbelanja, karena saat itu ia membawa karung beras dan barang belanjaan lainnya, sehingga barang belanjaan tersebutlah yang di senggol mobil box tersebut, yang membuat korban terjatuh dan terlindas oleh mobil dibelakangnya," terangnya

Namun, terang Dodi lagi, ia tidak melihat mobil mana yang melindas kepala korban yang mengakibatkan korban tewas seketika.

"Kalau yang menyenggol saya melihat, namun yang melindas, mobil yang mana saya tidak tahu pastinya, karena di belakang Mobil Box ada juga bus pariwisata dan mobil lainnya," ujanya

Saya dan warga lainnya baru mengetahui, ketika ada mobil box berhenti sedangkan supirnya melarikan diri.

Tidak selang beberapa lama personel Unit Lantas Polsek Tampan datang, dan korban yang sudah bersimbah darah langsung dilarikan ke RS Eka Hospital.

Kasat lantas Polresta Pekanbaru Kompol M Mustofa, saat dikonfirmasi membenaran kejadian kecelakaan tersebut, dan mengatakan pihaknya langsung diturunkan untuk melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

"Benar telah terjadi kecelakaan yang merenggut korban jiwa di simpang Jalan SM Amin-HR Soebrantas, untuk sementara ini, barang bukti berupa kendaraan telah kita amankan ke Unit Laka Polresta Pekanbaru. peristiwa ini dalam penyidikan,'' ungkapnya.(BB)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index