Tembak Mati Empat Teroris di Polda Riau, Rudi dan Pandjaitan Diberi Hadiah Kapolri

Tembak Mati Empat Teroris di Polda Riau, Rudi dan Pandjaitan Diberi Hadiah Kapolri
Kapolri Tito Karnavian (tengah) salam komando dengan Rudi (kiri) dan Pandjaitan, usai penyerahan penghargaan, Kamis (17/5). Foto IG

Riauaktual.com - Dua orang personel Polda Riau yang menembak mati empat teroris mendapat penghargaan dari Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

 

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kapolri, saat meninjau kondisi Polda Riau, Kamis (17/5).

Kedua personel yang diberikan penghargaan, yakni Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Riau, AKBP M Rudi Syafrudin dan salah satu anggota Propam Polda Riau, Brigadir JB Pandjaitan.

"Syafrudin berhasil menembak mati tiga terduga teroris. Dia saya berikan Pin Emas dan pangkatnya naik jadi Kombes. Kemudian, JB Pandjaitan menembak mati satu terduga teroris saya naikkan pangkatnya menjadi Aipda. Keduanya saya berikan pangkat luar biasa," kata Tito.

Dia mengatakan, selain dua polisi yang melumpuhkan teroris tersebut, Iptu Auzar yang tewas ditabrak oleh teroris juga diberikan penghargaan kenaikan pangkat luar biasa. Kemudian dua orang anggota yang terkena bacok juga mendapat kenaikan pangkat luar biasa.

Kapolri mengakui bahwa penghargaan diberikan untuk memberikan semangat kepada jajaran kepolisian.

Sementara itu, lanjut Tito, hingga saat sudah 8 orang terduga teroris yang ditangkap. Mereka diduga jaringan Jemaah Ansharut Daulah (JAD).

"Delapan terduga pelaku sudah kita tangkap. Tapi kita masih pengembangan," jelas Tito.

Namun dia tidak merincikan dimana saja pada pelaku ditangkap. Tito juga tidak bersedia menyebutkan identitas terduga teroris tersebut.

"Yang jelas ditangkap di Riau," jawab Tito.

Sebelumnya, empat teroris tewas ditembak mati saat melakukan penyerangan terhadap Mapolda Riau, Rabu (16/5). Ketika itu, pelaku datang membabi buta membawa samurai dan langsung membacok sejumlah polisi.

Sebelum kejadian itu, Polda Riau berencana ekspos penangkapan 41 Kg sabu-sabu. Namun kegiatan itu batal.

Tak hanya itu yang batal, Petang Megang menyambut Ramadhan di Pekanbaru juga dibatalkan pasca Polda Riau diserang teroris tersebut. (IG)

 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index