Malam Pertama Ramadhan PSK di Pekanbaru Masih Mangkal

Malam Pertama Ramadhan PSK di Pekanbaru Masih Mangkal
(ils)

PEKANBARU (RA)- Memasuki malam pertama bulan ramadhan, sepertinya tidak menjadi penghalang bagi puluhan wanita pekerja seks komersial (PSK) menjajakan dirinya. Dari pantauan Riauaktual.com, kamis dini hari (11/7/2013) di sejumlah titik di Pekanbaru, kupu-kupu malam ini masih beroperasi mencari mangsa.

Para PSK masih bisa terlihat di beberapa warung kecil yang memang menjadi tempat mangkal para PSK tersebut di seputaran jalan Jendral Sudirman serta di pinggir jalan Tengku Umar dan di persimpangan pasar mambo.

Padahal, aparat menjamin “membersihkan” mereka selama Ramadhan. Bahkan pihak kepo­lisian sampai meminta agar tak ada sweeping oleh masyarakat.

Menanggapi hal tersebut sekertaris komisi I DPRD Kota Pekanbaru, Kamaruzaman SH, meminta aparat keamanan terutama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kota Pekanbaru untuk tegas dalam menertibkan para Pekerja Seks Komersial di bulan suci Ramadhan, termasuk tempat hiburan yang masih beroperasi saat ini.

"kita harapkan umat muslim di wilayah Pekanbaru ini dalam menjalankan ibadah puasa, bisa menjalankannya dengan khusuk. Segera di tindak penyakit masyarakat yang masih terang-terangan beroperasi," tegas Kamaruzaman ketika di konfirmasi

Satpol PP juga harus tetap menjalankan tugas dalam menegakkan Peraturan Daerah (Perda), yaitu harus didasari dengan kepentingan bersama dalam menciptakan keamanan yang kondunsif.

"Sehingga di pekanbaru tidak terjadi konflik sosial atau konflik yang lainnya, yang bisa menyebabkan kota ini tidak kondunsif," kata Kamaruzaman.

laporan: Doni Dwi Putra

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index