SMKN 1 Pekanbaru Lakukan Terobosan Persiapan UN

SMKN 1 Pekanbaru Lakukan Terobosan Persiapan UN
Kepala SMKN 1 Pekanbaru, Dra Hj Geni Wiyarti.

PEKANBARU, RiauAktual.com - SMK Negeri 1 Pekanbaru saat ini sudah melakukan persiapan untuk ujian nasional (UN) sejak November 2012 lalu. Dengan memulai melaksanakan terobosan penambahan jam pelajaran yang dilaksanakan oleh guru bidang studi.

"Dari UN utama maupun untuk kompetensi kejuaraannya, siswa dibagi dalam 2 kelompok dan 1 kelompok terdiri dari 18 orang karena jumlahnya 36 orang," ungkap Kepala SMKN 1 Pekanbaru, Dra Hj Geni Wiyarti.

Geni Wiyarti juga menerangkan, untuk UN utama jumlah pertemuan ada 18 kali dan untuk kompetensi kejuruan 12 kali pertemuan. Selain itu, juga sudah dilakukan Try Out seperti ada TO MGMP ada 20 paket soal hasilnya dilaporkan ke orangtua dalam bentuk laporan tertulis dan hasilnya bervariasi.

"Ada juga TO Internal oleh sekolah di sela-sela TO Internal ada TO MGMP se Pekanbaru itu cuma 1 kali yaitu pada tanggal 29 dan 30 Maret lalu dan saat ini sedang pengoreksian, tanggal 1-2 April TO dari Dinas Pendidikan Kota," katanya.

Persiapan lain sudah melakukan sosialisasi UN ke siswa perkelas, bagaimana teknik pengisian LJK dan tata aturan oleh siswa ada berupa larangan. Ada motto UN SMKN 1 Pekanbaru, "UN jujur dan berprestasi untuk siswa". "Maksudnya, menumbuhkan rasa percaya diri kepada siswa menanamkan kepercayaan yang tinggi terhadap siswa," tuturnya.

Laporan: Ade Lestari
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index