Ekskul PIK Wadah Belajar Pendewasaan Siswa

Ekskul PIK Wadah Belajar Pendewasaan Siswa
Murid SMA Handayani. FOTO: Ade

PEKANBARU (RA) - Kegiatan di luar sekolah Ekskul Pusat Informasi Konseling (PIK) merupakan wadah bagi siswa untuk mendapatkan pengetahuan tentang seksualitas, bahaya narkoba zat adiktif, dan pendewasaan perkawinan telah dilakukan di SMA Handayani Kota Pekanbaru yang berada di Jalan Kp Fadilah Nomor 1 Kota Pekanbaru.

Seperti yang dikatakan guru pembimbing ekskul PIK Sriwahyuni SP Si yang didampingi Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Nurman MPd saat dikonfirmasi reporter RiauAktual.com di ruang kerjanya, Kamis (07/03/2013) mengatakan, meskipun masih banyak kegiatan ekstra kurikuler di sekolahnya seperti Rohis, Pramuka, Pansus, PMR, Bola Kaki, Basket, Futsal, dan lainnya, namun kegiatan PIK merupakan salah satu ekskul yang paling diminati dan diperlukan oleh masyarakat.

"Bahwasnya PIK ini suatu wadah remaja untuk mendapatkan pengetahuan tentang seksualitas, narkotika dan zat adiktif, serta pendewasan usia perkawinan, kegiatan ini langsung diberi pengarahan dari BNN pusat. Semoga bisa lebih membantu dan mengakomodir permasalahan remaja," ungkapnya.

Sedangkan untuk jumlah siswa di SMA Handayani saat ini, menurut keterangan Nurman, ada sekitar 700 orang dan total guru semua ada 40 orang, jumlah kelas belajar ada 17 dan mempunyai pustaka, Ruang osis, dan ruang pramuka.

Prestasi SMA Handayani juga terbilang banyak, diantaranya pernah juara the best dancer competition castle revolution 2013, juara II turanamen antar kelas SMA Handayani 2010-2011, Juara I Turnamen futsal SMK Hasanah cup II tingkat SLTA 2008, juara II turnamen sepak takraw antar pelajar tingkat SMA, SMK, dan MA se Provinsi Riau 2011 dan masih banyak lagi.

"Harapan bapak selaku wakil kesiswaan, SMA Handayani akan selalu berusha untuk menggapai prestasi dengan giat belajar, perbaiki akhlak, dan galilah ilmu sebanyak-banyaknya, karena ilmu tak ada batas dan habisnya," pungkasnya.

Laporan: Ade Lestari
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index