Satpol PP Diminta Turun Bersihkan Gedung DPRD Pekanbaru dari PKL

Satpol PP Diminta Turun Bersihkan Gedung DPRD Pekanbaru dari PKL
PKL Menjajakan dagangannya di depan Gedung DPRD Pe

PEKANBARU (RA) - Sebelumnya, PKL yang berdagang di Taman Kota Jalan Cut Nyak Dien disebut sebagai aksi yang merusak tatanan kota, dimana, daerah tersebut merupakan kawasan perkantoran. Kali ini, puluhan PKL yang telah ditertibkan nekat berjualan di pusat kota, yakni di Jalan Jendral Sudirman Kota Pekanbaru tepatnya lagi di atas trotoar persis di depan Gedung DPRD Kota Pekanbaru, Kamis (13/12/2012).

Menanggapi hal ini, Ketua DPRD Kota Pekanbaru Desmianto ketika dikonfirmasi melalui selulernya mengatakan, kondisi tersebut sangat bertentangan dengan aturan. Dengan demikian, PKL telah lantang untuk berjualan di lokasi yang terlarang dan mengganggu ketertiban umum.

"Itu kan tak boleh, kalau memang telah berjualan di lokasi gedung DPRD kita minta agar Satpol PP segera turun ke lapangan untuk membersihkannya," ungkap Desmianto. (RA1)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index