Posko Diskes Tak Ada, Korban Banjir Mulai Berjatuhan

Posko Diskes Tak Ada, Korban Banjir Mulai Berjatuhan
Korban Banjir Perum. Witayu. Foto:Riki

PEKANBARU (RA) - Korban banjir di Perumahan Witayu, Kelurahan Sri Meranti Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru, Riau mulai terserang berbagai penyakit. Ironisnya, dengan kondisi terendam air yang telah terjadi sejak sebulan yang lalu hingga kini tak ada posko Dinas Kesehatan didirikan di lokasi tenda korban banjir ini, sehingga masyarakat telah mulai jatuh sakit.

Menanggapi hal ini, Ketua Fraksi PAN DPRD Kota Pekanbaru, Ir Nofrizal MM mengaku sangat miris melihat kondisi masyarakat yang berada di tenda pengungsian. Kondisi masyarakat mulai terserang berbagai penyakit seperti gatal-gatal, luka kena pecahan kaca, serta mencret dan lainnya.

"Seharusnya pemerintah tanggap dengan kondisi masyarakat di sini. Sampai saat ini tak ada kita lihat posko pengobatan untuk warga ini. Seharusnya Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru mengerahkan perawatnya untuk berposko di kawasan tenda masyarakat ini, sehingga saat ada masyarakat yang sakit, dapat segera diobati," ungkap Nofrizal ketika dikonfirmasi RiauAktual.com saat memberikan bantuan korban banjir di Perumahan Witayu Rumbai, Ahad (02/12/2012).

Nofrizal juga menambahkan, dalam kondisi ditimpa musibah banjir, masyarakat tak akan memiliki biaya pengobatan lagi jika salah satu dari anggota keluarganya sakit. Apalagi untuk mengunjungi puskesmas, masyarakat akan enggan karena tak memiliki biaya.

"Kalau ada posko, masyarakat dapat diobati secara gratis dan dibiayai pemerintah. Kalau kondisinya parah, bisa dilarikan ke rumah sakit dan dilakukan rawat inap. Ini langkah yang harus dilakukan Pemko Pekanbaru," imbuhnya. (RA1)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index