Dewan Minta BPT Tinjau Ulang Izin Bess Finance

Dewan Minta BPT Tinjau Ulang Izin Bess Finance
Kantor Bess Finance Cabang Panam. Foto: Riki

PEKANBARU (RA) - Izin PT Bentera Sinergi Multi Finance (Bess Finanse) yang merupakan perusahaan lising di Kota Pekanbaru diduga kuat tidak memiliki izin. Sebab, setelah nama perusahaan dicek di Badan Pelayanan Terpadu (BPT) Pekanbaru, jelas izin dari PT Bess finanse tidak ada di data BPT.

Menyikapi hal ini, Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Pekanbaru, Kamaruzaman SH yang membidangi hukum, pemerintahan, dan perundang-undangan mendesak Pemko Pekanbaru melalui BPT supaya meninjau ulang izin Bess Finance tersebut.

"Kalau memang ada izin perusahaan ini, sudah dipastikan ketika dicek di BPT akan muncul, tapi kalau memang tak muncul, ini yang kita pertanyakan, kita minta agar dilakukan peninjauan ulang lagi izin perusahaan ini seperti apa sebenarnya," ungkap Kamaruzaman ketika dikonfirmasi RiauAktual.com melalui selulernya, Kamis (29/11/2012). (RA1)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index