Jaga Toleransi dan Keamanan, Polsek Rimba Melintang Lakukan Patroli Gereja

Jaga Toleransi dan Keamanan, Polsek Rimba Melintang Lakukan Patroli Gereja
Personel Polsek Rimba Melintang melaksanakan patroli pengamanan rumah ibadah gereja di wilayah Kecamatan Rimba Melintang, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, Minggu (18/1/2026).

ROHIL (RA) - Personel Polsek Rimba Melintang melaksanakan patroli pengamanan rumah ibadah gereja di wilayah Kecamatan Rimba Melintang, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, Minggu (18/1/2026).

Patroli dimulai sekitar pukul 10.20 WIB dan menyasar dua gereja yang berada di Kepenghuluan Pematang Botam, yakni Gereja GBKP (Gereja Batak Karo Protestan) dan Gereja GPDI.

Kapolsek Rimba Melintang, Iptu Martin Luther Munthe mengatajn, ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada umat Kristiani yang sedang melaksanakan ibadah Minggu, sekaligus mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

"Patroli ini sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat, khususnya saat pelaksanaan ibadah, agar kegiatan berjalan aman, tertib, dan kondusif," ujar Kapolsek Iptu Martin.

Empat personel diterjunkan dalam patroli tersebut, yakni Aiptu MT Hadi, Bripka Budi, Brigpol Josua, dan Brigpol Mulkan.

Selama pelaksanaan patroli, situasi di sekitar gereja terpantau aman dan kondusif. Kegiatan ibadah berlangsung lancar tanpa adanya gangguan.

"Polsek Rimba Melintang menegaskan akan terus meningkatkan patroli dan pengamanan di tempat-tempat ibadah sebagai wujud komitmen Polri dalam menjaga toleransi dan keamanan masyarakat," tutup Iptu Martin.

#Rohil

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index