Debit Air Tinggi dan Musim Hujan, Gubri Abdul Wahid Minta Masyarakat yang Laksanakan Balimau Kasai Waspada

Debit Air Tinggi dan Musim Hujan, Gubri Abdul Wahid Minta Masyarakat yang Laksanakan Balimau Kasai Waspada
Gubri Abdul Wahid yang saat ini masih menjalani retret di Magelang mengimbau masyarakat Riau yang lakukan tradisi Balimau Kasai di sungai-sungai untuk berhati-hati (foto:istimewa)

RIAU (RA) - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid mengimbau seluruh masyarakat Provinsi Riau khususnya yang akan melakukan tradisi Balimau Kasai menyambut bulan Ramadan untuk berhati-hati.

Pasalnya, saat ini debit air sungai masih tinggi dan masih musim penghujan. Tradisi Balimau Kasai sendiri adalah tradisi 'menyucikan diri' sebelum memasuki bulan puasa dengan mandi di sungai.

"Bagi masyarakat yang mau merayakan penyambutan ramadan seperti balimau kasai harus berhati-hati, karena debit air masih tinggi," kata Gubri, Jumat (28/2/2025).

Gubri Abdul Wahid sendiri saat ini masih berada di Jawa Tengah untuk rangkaian kegiatan retret bersama Presiden Prabowo dan seluruh kepala daerah lainnya se-Indonesia.

"Dalam kesempatan ini saya juga turut mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1446 hijriah, mohon maaf lahir dan batin, serta semoga Allah limpahkan kita semua dengan riho-Nya. Insya Allah sepulang dari retret ini, tanggal 2 Maret kita akan buka puasa bersama Ustaz Abdul Somad (UAS) di Masjid Raya Annur," tutupnya.

 

#Pemprov Riau

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Pemprov Riau

Index

Berita Lainnya

Index