ROHIL (RA) – SMA Kemala Taruna Bhayangkara menggelar sosialisasi penerimaan peserta didik baru (PPDB) Tahun Ajaran 2025/2026 di wilayah hukum Polsek Bangko Pusako.
Kegiatan ini berlangsung pada Selasa (7/1/2025) sekitar pukul 11.30 WIB di Jalan Lintas Riau-Sumut Km. 17, Kepenghuluan Bangko Bakti, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir.
Sosialisasi ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Kepenghuluan Bangko Bakti, Aiptu Edward Sitanggang.
Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan informasi terkait prosedur dan persyaratan pendaftaran siswa baru untuk tahun ajaran mendatang.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pentingnya pendidikan, serta mendorong para orang tua untuk mendaftarkan anak-anak mereka ke SMA Kemala Taruna Bhayangkara," kata Kapolsek Bangko Pusako, Iptu Awi Ruben.
Ia juga menekankan bahwa pendidikan merupakan salah satu langkah penting dalam membangun generasi muda yang berprestasi dan berkarakter.
"Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah-tengah masyarakat dalam kegiatan sosialisasi ini menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung pendidikan dan pembangunan di wilayah hukum Polsek Bangko Pusako," terang Awi Ruben.
"Sosialisasi serupa direncanakan akan terus dilakukan di berbagai wilayah untuk menjangkau lebih banyak masyarakat dan mempermudah akses informasi terkait penerimaan siswa baru di SMA Kemala Taruna Bhayangkara," pungkasnya.
#COOLING SYSTEM
#Rohil