Satgas Preventif Polres Kuansing Gelar Patroli R2 dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024

Satgas Preventif Polres Kuansing Gelar Patroli R2 dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024
Satgas Preventif Polres Kuantan Singingi (Kuansing) melaksanakan patroli roda dua (R2) pada Selasa (10/12/2024).

KUANSING (RA) – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Pilkada serentak 2024, Satgas Preventif Polres Kuantan Singingi (Kuansing) melaksanakan patroli roda dua (R2) pada Selasa (10/12/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024, yang bertujuan memastikan situasi tetap aman dan kondusif di wilayah Taluk Kuantan.

Patroli dimulai pukul 10.00 WIB dengan melibatkan empat personel Sat Samapta Polres Kuansing, yakni Bripda Ilhamuddin Rasyd Abadi, Bripda Aldie Fharas, dan Bripda Gangga Riafta.

Tim ini berfokus pada lokasi-lokasi strategis, seperti kantor bank, pasar modern, pusat keramaian, Kantor Bawaslu, KPU, serta gudang logistik Pilkada, yang dianggap memiliki potensi kerawanan tinggi.

Kapolres Kuansing, AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta, AKP Repriadi, S.E., menyampaikan bahwa patroli ini bertujuan menciptakan rasa aman bagi masyarakat.

“Kegiatan patroli ini dilakukan untuk mencegah tindak kejahatan, menjaga stabilitas wilayah, dan memastikan masyarakat merasa nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Kami memprioritaskan pengawasan di lokasi-lokasi vital yang berkaitan dengan penyelenggaraan Pilkada 2024,” kata AKP Repriadi.

Patroli berjalan lancar tanpa kendala, dan wilayah hukum Polres Kuansing dinyatakan dalam kondisi aman dan terkendali.

Kehadiran polisi di lokasi strategis ini mendapat respon positif dari masyarakat, yang merasa lebih terlindungi dan terlayani oleh keberadaan aparat keamanan.

Personel patroli juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melapor jika menemukan hal mencurigakan.

“Kami berharap masyarakat dapat terus mendukung upaya kami menjaga keamanan, terutama saat momentum Pilkada. Stabilitas wilayah merupakan tanggung jawab bersama,” ujar salah satu anggota patroli.

Sat Samapta Polres Kuansing berkomitmen melanjutkan patroli serupa guna memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif menjelang dan selama Pilkada serentak 2024.

“Polres Kuansing akan terus hadir di tengah masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat mendukung penyelenggaraan Pilkada yang damai, tertib, dan sukses,” tandas Kasat Samapta.

Patroli ini menjadi bukti nyata Polres Kuansing dalam memberikan perlindungan dan rasa aman kepada masyarakat, sekaligus memastikan proses demokrasi berjalan tanpa gangguan.

#COOLING SYSTEM

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index