Kemuning (RA) – Personel Unit Lantas Polsek Kemuning, bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan patroli rutin dan cooling system di seputaran Kecamatan Kemuning, Rabu (22/11).
Kegiatan patroli ini bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan nyaman menjelang pelaksanaan pemungutan suara Pilkada serentak di Kecamatan Kemuning. Patroli ini menjadi salah satu upaya untuk menjaga ketertiban dan mengurangi potensi gangguan kamtibmas di wilayah tersebut.
Kapolsek Kemuning, Kompol. A. Raymon Tarigan menjelaskan bahwa patroli rutin ini dilakukan untuk mempererat silaturahmi antara aparat kepolisian dan warga setempat.
Selain itu, patroli ini juga menjadi sarana untuk menyampaikan pesan-pesan terkait kamtibmas dan mengingatkan warga untuk menjaga kedamaian selama masa Pilkada.
"Patroli ini merupakan bentuk pelayanan kami kepada masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban jelang Pilkada," ujar Kapolsek.
Dalam kegiatan tersebut, petugas tidak hanya berfokus pada pengamanan Pilkada, namun juga menyampaikan pesan penting kepada warga. Salah satunya adalah imbauan untuk mendukung Pilkada yang damai, dengan tidak memaksakan pilihan terhadap orang lain.
"Kami mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilih dengan bijak, tanpa terprovokasi dan menjaga keharmonisan antar sesama," lanjut Kompol Raymon.
Selain itu, petugas juga mengingatkan masyarakat untuk menjauhi praktik judi online yang dapat berpotensi menimbulkan masalah sosial dan kriminalitas.
"Judi online dapat merusak kehidupan sosial, dan kami berharap masyarakat dapat menjauhinya. Jika terpengaruh, bisa berdampak buruk pada diri sendiri maupun keluarga," tegas Kapolsek.
Dalam kesempatan tersebut, warga juga dihimbau untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, terutama ketika berkendara dengan sepeda motor.
"Patuhilah tata tertib berlalu lintas untuk menghindari kecelakaan fatal. Selain itu, selalu gunakan kunci ganda ketika memarkirkan kendaraan di tempat umum untuk mencegah aksi kejahatan seperti pencurian," ungkap Kapolsek Kemuning.
Kapolsek juga mengingatkan kepada orang tua agar selalu mengawasi putra-putrinya dari pengaruh pergaulan bebas dan penyalahgunaan narkoba.
"Peran orang tua sangat penting dalam mendidik dan mengawasi anak-anak, terutama agar mereka tidak terlibat dalam pergaulan yang merugikan dan mengarah pada penyalahgunaan narkoba," imbau Kapolsek.
Kapolsek Kemuning juga meminta masyarakat untuk segera melaporkan segala bentuk permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka kepada pihak kepolisian.
"Jika ada masalah atau kejadian yang meresahkan, laporkan segera kepada kami. Kami akan segera mencari solusi dan penyelesaian terbaik untuk kepentingan bersama," ujarnya.
Terakhir, Kapolsek mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024.
"Mari kita jaga keamanan dan kedamaian di Kecamatan Kemuning. Gunakan hak pilih dengan bijak dan jangan memaksakan pilihan terhadap orang lain," pungkas Kompol. A. Raymon Tarigan.
#COOLING SYSTEM