Ini Keluhan Warga Dalam Reses Ir.Nofrizal

Ini Keluhan Warga Dalam Reses Ir.Nofrizal
salah seorang warga menyampaikan aspirasi kepada Ir.Nofrizal

PEKANBARU (RA) - Warga Kelurahan Kampung Bandar, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru menyampaikan keluhannya kepada anggota DPRD Pekanbaru Ir.Nofrizal saat melaksanakan reses I Tahun 2016.

Permasalahan yang dikemukakan warga sangat beragam. Yang paling menonjol, warga mengeluhkan buruknya pembagian raskin, serta buruknya pelayanan pihak rumah sakit bagi warga yang menggunakan kartu BPJS saat berobat.

Seperti yang disampaikam Dwi, warga setempat, ia menilai cara pembagian Beras Miskin (Raskin) yang dinilai tidak tepat sasaran.

"Ada diantaranya warga yang memiliki rumah kendaraan mendapatkan Raskin, tapi warga yang pekerjaannya hanya buruh dan rumah masih ngontrak tak mendapatkan Raskin," jelasnya.

Dwi mempertanyakan cara pendataan yang dilakukan pihak Rt/Rw dan Kelurahan. "Saya mempertanyakan pendataan yang dilakukan, masa yang berada dapat raskin sementara yang hidupnya kekurangan dan tempat tinggal masih ngontrak tak mendapatkan raskin," jelasnya.

Sementara warga lainnya Sandra mengungkapkan, banyak warga miskin peserta BPJS Kesehatan dipersulit bahkan ditolak saat ingin melakukan pemeriksaan di rumah sakit.

"Kami sangat berharap agar masyarakat miskin peserta BPJS Kesehatan diperlakukan sama dengan pasien yang lain," jelasnya.

Menanggapi hal tersebut Ir Nofrizal yang juga merupakan ketua DPD PAN kota Pekanbaru ini, mengaku prihatin mendengar banyaknya warga di Kelurahan Kampung Bandar yang tidak mendapatkan bantuan, padahal warga tersebut miskin dan layak mendapatkan bantuan.

"Memang, masih ditemukan berbagai bantuan pemerintah itu tidak tepat sasaran, karena data yang diajukan untuk penyaluran bantuan itu mungkin masih memakai data yang lama. Nanti saya akan sampaikan langsung kepada pemerintah kota untuk data itu diverifikasi lagi dengan melibatkan Rt/Rw, agar bantuan-bantuan itu tepat sasaran dan tepat guna,” ujarnya.

Menurut Nofrizal, inilah gunanya reses, karena reses menjadi wadah pertemuan antara anggota dewan dengan masyarakat di daerah pemilihannya masing-masing. "Ini menjadi wadah bagi anggota dewan dalam menyerap aspirasi, baik itu ide, keluhan maupun masukan dari masyarakat, sehingga menjadi satu program kegiatan pembangunan bagi Pemko Pekanbaru kedepan, tentunya dalam pembangunan, sosial dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.

Laporan : DWI

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index