Kompol Teguh Wiyono Ikut Pelaksanaan RPJMDes di Desa Batu Ampar Inhil

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:23:24 WIB
Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono bersama Aipda Desi Sutowo, menghadiri acara Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) untuk periode 2024 hingga 2030 di Desa Batu Ampar, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir pada Senin (22/01/2024).

Riauaktual.com - Dalam upaya mendekatkan diri dengan masyarakat melalui kegiatan Cooling System, Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono bersama Aipda Desi Sutowo, menghadiri acara Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) untuk periode 2024 hingga 2030 di Desa Batu Ampar, Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir pada Senin (22/01/2024).

Kompol Teguh menjelaskan, bahwa dokumen RPJMDes merupakan konsep perencanaan pembangunan tahunan yang menjadi panduan pelaksanaan pembangunan bagi pemerintahan desa.

"Ini juga menjadi dasar untuk menyusun Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) tahun anggaran yang bersangkutan," kata Kompol Teguh, Rabu (24/1/2024).

Acara tersebut dihadiri oleh Camat Kemuning, Kades Batu Ampar, Kapolsek Kemuning, Ketua LAM Kecamatan, Kasi PMD Kecamatan, Babinkamtibmas Desa Batu Ampar, Babinsa Desa Batu Ampat, Ketua BPD, Pendamping P3MD Desa, serta tokoh-tokoh masyarakat dan perangkat desa.

Kompol Teguh menyampaikan harapannya agar kepala desa dapat memahami penggunaan Dana Desa dengan baik, sehingga tidak ada pelanggaran aturan yang dapat terjadi.

"Hal ini bertujuan untuk memanfaatkan potensi desa secara maksimal, efisien, dan efektif dalam pembangunan," ujar Kompol Teguh.

Selain itu, Kompol Teguh mengajak semua peserta rapat RPJMDes untuk bersama-sama menjaga situasi di wilayah hukum Polsek Kemuning agar tetap kondusif.

"Kami juga menekankan pentingnya menjaga persatuan dan ketentraman di masyarakat, terutama mengingat dampak buruk informasi hoax yang dapat memprovokasi dan memecah belah. Perbedaan pilihan itu silahkan, tapi semangatnya adalah kamtibmas tetap mantab dan kondusif," jelas Kompol Teguh.

Terkini

Terpopuler