PEKANBARU (RA) - Ribuan warga di Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya antusias menyambut launching Mobil administrasi kependudukan (Adminduk) keliling, Jumat (14/3) sore.
Warga Kecamatan Bukit Raya Berbondong-bondong ingin memanfaatkan layanan yang dicetus Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho dan Wakil Wali Kota Markarius Anwar tersebut.
Mobil Adminduk keliling yang diresmikan langsung oleh Wako Pekanbaru Agung Nugroho dan Wawako Pekanbaru Markarius Anwar tersebut diberi nama Mobil AMAN, yakni Administrasi Mudah, Aman dan Nyaman.
"Jadi mobil ini yang datang langsung melayani masyarakat. Saat ini ada 1.800 warga yang ingin mengakses layanan Mobil AMAN di Kecamatan Bukit Raya," kata Agung Nugroho usai meresmikan Mobil AMAN.
Melihat antusias masyarakat yang tinggi untuk memanfaatkan layanan ini, Pemerintah Kota Pekanbaru juga telah menyiapkan 3 mobil AMAN tambahan. Mobil ini akan berkeliling melayani apa yang diinginkan masyarakat dalam urusan Adminduk.
"Targetnya nanti bisa memenuhi keinginan masyarakat. InsyaAllah nanti kita harapkan bisa sampai 10 mobil," jelas Agung.
Terkait rute, Agung menyebut nantinya akan diatur oleh camat dan lurah masing-masing. Mobil ini akan datang ke satu titik di kelurahan untuk memberikan layanan.
Wako Pekanbaru, Agung dalam kesempatan itu juga melakukan perubahan data. Ia mencoba langsung layanan Mobil AMAN. Agung saat itu merubah data, dan melakukan pencetakan KTP karena dampak pemekaran.
"Waktunya lebih kurang 5 menit saja. Saya dari Tampan sekarang pindah ke Kelurahan Binawidya, Kecamatan Binawidya dampak pemekaran wilayah," ungkapnya.