Polsek Bangko Pusako Panen Jagung Ketahanan Pangan Bersama Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 | 11:01:28 WIB

ROHIL (RA) – Polsek Bangko Pusako menggelar panen jagung dalam rangka mendukung program ketahanan pangan di Pekarangan Pangan Lestari Polsek Bangko Pusako, Jumat (28/2/2025).

Kegiatan ini berlangsung di Pos Polisi Balam KM 8, Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir.

Kegiatan panen ini dihadiri oleh Kapolsek Bangko Pusako Iptu Awi Ruben, Kanit Binmas Ipda Syamsul, Bhabinkamtibmas Aiptu Edward Sitanggang, Kanit Intelkam Bripka A. Ramses Hutapea, serta perwakilan Danramil 05/RM, Serda Kusnoto dan Kopda Kusheryanto.

Turut hadir pula Penghulu Bangko Jaya, Suhardi, A.M.k., serta masyarakat setempat.

Kapolsek Bangko Pusako Iptu Awi Ruben mengatakan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional, selaras dengan prioritas Presiden Prabowo Subianto.

"Kami ingin menunjukkan bahwa pekarangan yang dikelola dengan baik dapat menjadi sumber pangan yang bermanfaat bagi masyarakat," ujarnya.

Dalam program ini, Polsek Bangko Pusako memanfaatkan lahan seluas ±700 m² di pekarangan Polsek dan Pos Polisi Balam KM 8 untuk menanam tanaman semusim, termasuk jagung manis.

"Setelah 75 hari masa tanam, panen kali ini berhasil menghasilkan sekitar 150 kg jagung manis yang selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat," ungkap Awi Ruben.

Salah satu warga yang turut hadir, Suhardi, mengapresiasi langkah kepolisian dalam mendukung ketahanan pangan di wilayahnya.

"Ini sangat membantu, terutama bagi warga yang membutuhkan. Semoga program ini terus berjalan," ungkapnya.

"Dengan adanya program ketahanan pangan ini, Polsek Bangko Pusako berharap dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat sekaligus mendorong pemanfaatan lahan pekarangan untuk pertanian yang berkelanjutan," tutup Kapolsek Bangko Pusako.

Terkini

Terpopuler