Jalur Rajo Bujang Pertahankan Mahkota Juara Pacu Jalur di Kecamatan Pangean Kuansing

Jalur Rajo Bujang Pertahankan Mahkota Juara Pacu Jalur di Kecamatan Pangean Kuansing
Rajo Bujang sebagai juara bertahan setelah juga memenangkan gelar yang sama pada tahun 2023.

Riauaktual.com - Jalur Rajo Bujang dari Desa Padang Tanggung, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), berhasil mempertahankan gelar juara dalam ajang pacu jalur di Tepian Rajo, Kecamatan Pangean tahun 2024.

Mereka memenangkan putaran final melawan Jalur Juragan Kuantan 2024 dari Desa Seberang Gunung, Kecamatan Gunung Toar.

Kemenangan ini mengukuhkan Rajo Bujang sebagai juara bertahan setelah juga memenangkan gelar yang sama pada tahun 2023, sehingga mereka kembali berhak menyemayamkan Piala Bergilir Rayon II.

Rajo Bujang tampil impresif di hadapan publik sendiri. Pada hari final, mereka berhasil mengalahkan empat jalur lawannya. Di putaran pertama pada hari ketiga, mereka mengalahkan Jalur Lancang Kuning Rantau Kuantan dari Desa Pulau Panjang Hilir, Kecamatan Inuman.

Di putaran kedua, Rajo Bujang kembali menang melawan Jalur Siposan Rimbo, yang memastikan langkah mereka ke semifinal. Pada semifinal, mereka mengalahkan Jalur Alam Cahyo Tuah Nagori dari Desa Sikakak, Kecamatan Cerenti.

Ivent pacu jalur di Kecamatan Pangean juga membawa kenangan pahit bagi Juara Tepian Narosa Teluk Kuantan 2023, Jalur Tuah Keramat Bukit Embun dari Gumanti Peranap, Inhu, yang dikalahkan oleh Jalur Olang Buas dari Bukit Kulim, Inhu.

Namun, Jalur Olang Buas juga gagal melaju ke putaran final setelah dikalahkan oleh Jalur Juragan Kuantan 2023 Inspektorat Kuansing.

Urutan Juara Iven Pacu Jalur Rayon II Kecamatan Pangean Tahun 2024:
 

1. Rajo Bujang RAPP (Padang Tanggung, Pangean)

2. Juragan Kuantan 2024 (Seberang Gunung, Kecamatan Gunung Toar)

3. Alam Cahyo Tuah Nagori (Sikakak, Cerenti)

4. Olang Buas (Kuantan Tonang, Rakit Kulim, Inhu)

5. Siposan Rimbo (Pauh Angit, Pangean)

6. Rajo Tunggal Rimbo Binuang (Seberang Taluk, Kuantan Tengah)

7. Tuah Keramat Sialang Soko (Setako Raya, Peranap, Inhu)

8. Singa Ngarai (Pulau Kalimanting, Benai)

9. Lancang Kuning Rantau Kuantan (Pulau Panjang Hilir, Inuman)

10. Rajo Mudo (Pulau Deras, Pangean)

Keberhasilan Jalur Rajo Bujang mempertahankan gelar juara ini menunjukkan konsistensi dan ketangguhan mereka dalam ajang pacu jalur, sekaligus menjadi kebanggaan bagi masyarakat Desa Padang Tanggung dan Kecamatan Pangean secara keseluruhan.

#PACU JALUR #Kuansing

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index