Sempat Mengalami Hambatan Jalan Kurang Bagus

Etape Pertama TDSi 2023 Pembalap Asal Thailand Raih Posisi Pertama

Etape Pertama TDSi 2023 Pembalap Asal Thailand Raih Posisi Pertama
TDSi 2023 Pembalap Asal Thailand Raih Posisi Pertama

Riauaktual.com - Ivent balap sepeda Tour De Siak (TDSi) kembali digelar oleh Pemerintah Kabupaten Siak diawali sepeda santai Fun Bike bersama warga, Jum'at (1/12) kemaren. Lalu, masyarakat Siak dihibur artis lokal dari Kabupaten Kampar Jasmengo dan Salma Idol.

Pada Sabtu, (2/12) bupati Siak Alfedri didampingi Kabid TIK Polda Riau, Muhammad Hasyim, Kapolres Siak, Asep Sujarwadi dan kepala OPD di lingkungan Pemkab Siak melepas 65 pembalap di garis start depan Istana Siak.

Para pembalap menempuh 127 Kilometer. Melintasi kota Siak, Bundaran Camp Dayun, bundaran Zamrud Dayun dan Mempura. Lalu pembalap melintas ke Buantan Koto Gasib, KM 11 Buantan, lalu ke Jembatan Tengku Agung Sultanah Latifah dan Finish di depan RSUD Siak.

Hari pertama ini, pembalap Sakcan Phodigam asal Thailand team dari Grant Thornton (GT) Cycling berhasil menyentuh garis Finish pertama dengan catatan waktu 2 jam 47 menit 21 detik.

Lalu disusul posisi kedua pembalap Maulana Astnan Al Hayat dari Nusantara Cycling Team dengan catatan waktu 2 jam 47 menit 45 detik. Sementara posisi ketiga juga direbut pebalap Indonesia Naufal Faris Taufikulhakim dari Mula Cycling Team 2 jam 49 menit 56 detik.

Menariknya, Sakchai Phodingam baru pertama kalinya ikut ivent TDSi. Kendati begitu, ia berhasil melaju jauh dari pembalap lainnya.

Kepada wartawan ia mengaku kondisi jalan kurang baik dan bergelombang membuatnya untuk mengakhiri lebih awal melaju ke garis Finish.

"Di empat belas meter terakhir, saya mengalami kram otot kaki. Penyebabnya karena kondisi jalan juram turun naik dan banyaknya seperti gundukan di jalan," kata pembalap asal Thailand tersebut.

Tak hanya itu, karena kondisi jalan kurang baik ia sempat berpisah jauh dari gerombolan puluhan pembalap lainnya.

"Dan karena jalan yang kurang kondusif untuk dilewati, saya keluar dari gerombolan pembalap sebelumnya," terangnya.

Meskipun kondisinya cedera, ia optimis bersama teamnya pada etape kedua bisa ikut kembali untuk mendapatkan hasil terbaik.

Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI), Sondi Sampurno menjelaskan pembalap asal Thailand tersebut mendapat bonus waktu meskipun tidak langsung menyentuh garis Finish.

"Ia berhasil mengumpulkan waktu terbaiknya, sama seperti juara ke dua dan ketika," terangnya.

Pada etape pertama, Sondi mengakui para pembalap ini masih bergerombolan. Namun selain kondisi jalan kurang baik, cuaca di Kabupaten Siak juga tidak mendukung para pembalap jauh terpisah-pisah.

"Setengah perjalanan, para pembalap ini masih bergerombol. Menjelang KM 11, sudah berpecah, ada sekitar 15 pembalap. Lalu menjelang simpang Dayun, pecah lagi dan seterusnya," terangnya.

Selain faktor jalan yang berliku, diakui Sondi, etape pertama ini para pembalap baik dari Indonesia maupun manca negara menghadapi berbagai rintangan termasuk faktor hujan dan panas.

Meskipun demikian, ia menyebutkan para pembalap terlihat mati-matian meraih garis Finish.

"Tadi sempat hujan deras, setelah itu panas. Tidak semua pembalap tahan dengan kondisi cuaca seperti ini," ungkapnya.

Namun sayangnya, poin pembalap tahun ini terutama pembalap Internasional poin yang didapat tidak dicatat di Kelender Union Cycliste Internationale (UCI) sebagai pembalap sepeda Internasional.

"Untuk poin, belum terdaftar sebagai balapan UCI, tahun depan baru kami ajukan kembali," kata Sondi.

Tak hanya itu, disampaikan oleh pengurus PB ISSI tersebut para pembalap yang ikut di TDSi 2023 ini didominasi oleh pembalap mancanegara dan tidak satupun dari warga Siak maupun Provinsi Riau.

Untuk diketahui, duit yang dikeluarkan oleh Pemkab Siak tahun ini sebesar 2,3 Miliar dari APBD Siak.

Berikut nama tim beserta pebalap yang mengikuti Tour de Siak 2023 :

A.Tim go For Gold, (Filipina)
1. Ronnel Haulda dari negara Filipina,
2. Jericho Jay Lucero dari Filipina,
3. Marc Ryan Lago dari Filipina,
4. Aidan James Mendoza dari Filipina,
5. Ronnilan Quita dari Filipina.

B. Singapore Nasional Tim dari Singapura
1. Eamon Lim Bing Yi dari Singapura
2. Muhammad Raihan Mohd Airudin dari Singapura,
3. Riyadh Hakim Lukman dari Singapura
4. Arfan Faisal dari Singapura, dan
5. Khoon Fung Tong dari Singapura.

C. Dong Nai (Vietnam)
1. Huong Nguyen (Vietnam)
2. Tan Phuc Nguyen (Vietnam)
3. Cong Hieu Phan (Vietnam)
4. Thanh Duoc Dang (Vietnam)
5. Van Hieu Nguyen (Vietnam)

D. Grant Thornton (Thailand)
1.Suriya Kitjaroenwat (Thailand)
2. Sakchai Phodingam (Thailand)
3. Witthawat Waree (Thailand)
4. Nati Samansanti (Thailand)
5. Kroekkiat Boonsa-Ard (Thailand)

E. Malaysia Pro Cycling (Malaysia)
1. Akmal Hakim Zakaria (Malaysia)
2. Muhammad Faiz Fakhri Omar (Malaysia)
3. Ahmad Syazrin Awang Ilah (Malaysia)
4. Arif Danial Noor Roseidi (Malaysia)
5. Muhammad Saari Amri Abd Rasim (Malaysia)

F. Anak Brunei Cycling Team (Brunei Darussalam)
1. Reduan Yusop (Brunei Darussalam)
2. Hj Abu Bakar PD Hj Abdul Wahab (Brunei Darussalam)
3. Amiruddin Haji Amir (Brunei Darussalam)
4. Rakmadhani (Indonesia)
5. Mohammad Syahmi Darwisy Mohammad Salim (Brunei Darussalam)

G.KSPO Profesional (Korea)
1. Kim Jinwoong (Korea)
2. Kim Eunbyeol (Korea)
3. Shin Byeonghoon (Korea)
4. Lee Seojun (Korea)
5. Kim Hyinseo (Korea)

H.Roojai Online Insurance M (Indonesia dan Perancis)
1. Leo Sailenfast (Perancis)
2. Bambang Suryadi (Indonesia)
3. Ilham Sultansyah ( Indonesia)
4. Muhammad Danieal Haikal (Malaysia)

I. BSP Siak Riau Mix Team ( Indonesia dan Australia)
1. Brendon Green (Australia)
2. Ryley David collet (Australia)
3. Adam John Maccan (Australia)
4. Jamalidin Novardianto (Indonesia)
5. Rachmad Noka Wibisono (Indonesia)

J. Ponti Wijaya Racing (Indonesia)
1. Noel Dasdhebi Akireza (Iran) digantikan oleh Muhammad Shari dari Malaysia.
2. Rahim Hamed Shotorbani (Iran) digantikan oleh Muhammad Zawawi dari Malaysia.
3. Januar Alki Zulkarnain (Indonesia)
4. Rizky Ridho Riyadiyanto (Indonesia)
5. Samsul Bahri (Indonesia) 
6. Kookhiart (Thailand)

K. Mula Cycling Team (Indonesia)
1. Bernard Benyamin Van Acrt (Indonesia)
2. Muhammad Nur Fathoni (Indonesia)
3. Adhitia Alung Nugraha (Indonesia)
4. Muhammad Andy Royan (Indonesia)
5. Yoga Ilham Firdaus (Indonesia)

L. Nusantara Cycling Team (Indonesia)
1. Prasetyo Nur firdaus (Indonesia)
2. Maulana Astnan Al Hayat (Indonesia)
3. Afiq Husnie Othman (Malaysia)
4. Zulhelmi Zaenal (Malaysia)
5. Muhammad Herlangga (Indonesia)

M. Kelapa Gading Bikers (Jakarta-Indonesia)
1.Terry Yudha Kusuma (Indonesia)
2. yosandy Darmawan Oetomo (Indonesia)
3. Daniel Purwanto (Indonesia)
4. Qorismayu Irwandi (Indonesia)
5. Mohammad Reihan. (Indonesia)

#Olahraga #Siak

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index