Casemiro Ke Man United, Ancelotti Biasa Aja Tuh...

Casemiro Ke Man United, Ancelotti Biasa Aja Tuh...
Casemiro. (Foto : Ist)

Riauaktual.com - Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengatakan, timnya sama sekali tidak merasa kehilangan Casemiro. Apalagi setelah timnya menemukan pengganti gelandang asal Timnas Brazil itu.

Sekadar informasi, Casemiro yang telah membela Real Madrid selama sembilan tahun memilih pergi dari Santiago Bernabeu untuk gabung Manchester United awal musim ini.

Alasannya, dia ingin mendapat pengalaman baru bersama tim asal Inggris tersebut. Meski demikian, Ancelotti tidak terlalu khawatir dengan kepergian pemain berusia 30 tahun itu.

Sebab, timnya sudah memiliki beberapa pemain yang akan siap menggantikan posisinya. Sebut saja, Toni Kroos, Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga.

“Para pemain menunjukkan jalan melalui kemampuannya. Camavinga bermain di posisi itu pada musim lalu dan Kroos dapat diandalkan. Semua tergantung bagaimana kami menghadapi pertandingan,” kata Ancelotti, seperti dikutip dari laman resmi klub, kemarin.

Juru taktik asal Italia itu merasa Kroos dan Camavinga dapat masuk di berbagai situasi. Jika mereka tengah dalam keadaan terdesak, maka Tchuimeni dan Camavinga akan menjadi opsi utama.

“Jika dapat menguasai pertandingan, Kroos sangat membantu, karena dia memberikan pengoperan yang bersih. Jika tidak, kami membutuhkan energi lebih besar dan memasukkan Camavinga dan Tchouameni,” ujarnya.

Kepindahan Casemiro dari Real Madrid ke Manchester United terealisasi setelah terjadi kesepakatan nilai transfer sebesar 70 juta euro atau sekitar Rp 1,2 triliun.

Dia dikontrak sampai tahun 2026 dan opsi perpanjangan satu tahun. Tapi, walau tercatat sebagai rekrutan termahal keenam dalam sejarah klub, gajinya walau meningkat tapi tidak mencapai dua kali lipat dari yang didapatnya di Madrid.

Dia hanya menyandang predikat sebagai salah satu pemain dengan bayaran termahal di United. Dalam sesi wawancara dengan Daily Mail beberapa waktu lalu, Casemiro mengatakan, kepindahannya untuk memulai tantangan baru di Manchester United dan Liga Primer Inggris yang menurutnya sangat menarik.

“Saya telah bekerja dengan banyak manajer hebat dalam karier saya, dan setelah bertemu dengan Erik dan mendengar ide-idenya, saya tidak sabar bekerja sama dengannya, stafnya dan rekan satu tim baru saya di tahuntahun mendatang,” katanya.

Dia juga menjelaskan, setelah memilih mengakhiri satu perjalanan indah di Madrid, dia bertekad membawa MU meraih banyak gelar juara.

Dia bahkan berjanji akan membuat penggemar MU selalu bangga dengan klub yang hebat ini. “Semua orang tahu sejarah Manchester United, pentingnya klub di seluruh dunia dan apa artinya bagi para pendukungnya. Mewakili United, adalah kehormatan dan saya siap memberikan segalanya untuk membantu tim mencapai ambisi kami,”

 

 

Sumber: Rm.id

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index