Polsek Ukui dan Nakes Evakuasi Warga Isoman ke RS Medika Pangkalan Kerinci

Polsek Ukui dan Nakes Evakuasi Warga Isoman ke RS Medika Pangkalan Kerinci

Riauaktual.com - Pasien tanpa gejala yang sedang melaksanakan isolasi mandiri, kini harus di evakuasi oleh Bhabinkamtibmas Polsek Ukui dan tenaga kesehatan (Nakes) setempat untuk dibawa ke RS Medika Amelia Pangkalan Kerici, Jumat (8/10/2021).

Pada mulanya pasien tersebut dinyatakan positif covid-19 berdasarkan rilis dinkes, namun sesuai dengan rekomendasi dokter bahwa pasien diperbolehkan melaksanakan isolasi mandiri dikarenakan tanpa adanya gejala maupun gangguan kesehatan lainya.

Sejauh ini Bhabinkamtibmas dan Nakes setempat rutin melaksanakan pengecekan terhadap kondisi warganya yang melaksanakan isoman.

Pada Kamis (8/10/2021) pagi Aiptu Joko Susilo memberikan informasi kepada Kepala Kepolisian Sektor Ukui Iptu Tatit Rizkyan Hanafi, bahwasanya warga yang melaksanakan isolasi mandiri mengalami gejala covid-19 batuk, sesak nafas dan penurunan kesehatan.

Atas informasi yang diterima, Kapolsek Ukui mengambil keputusan bahwa pasien harus segera mendapatkan perawatan dan harus segera di evakuasi.

"Iya saya memperoleh informasi dari Bhabinkamtibmas yang selalu mengontrol pasien isoman, bahwa ada pasien yang isoman mengalami gejala dan kesehatan menurun, untuk itu saya minta agar segera dievakuasi untuk mendapatkan perawan maksimal," kata Kapolsek.

Petugas dari Nakes langsung menjemput pasien tersebut kerumahnya didampingi personil Polsek Ukui menggunakan ambulance lalu dibawa ke Rs Medika Amelia Pangkalan Kerinci.

Untuk saat ini, pasien sudah berada di rumah sakit dan mendapatkan perawatan langsung oleh dokter.

Harapan Kapolsek, pasien yang melaksanakan isolasi mandiri baiknya ditempatkan ke isoter (isolasi terpadu) sehingga bisa memperoleh penangan secara maksimal. "Mudah mudahan kedepan pasien isoman bisa kita arahkan ke isoter," tutup Kapolsek.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index