Sempena HBA 61 dan Hut IAD XXI Kejari Pelalawan Gelar Vaksinasi

Sempena HBA 61 dan Hut IAD XXI Kejari Pelalawan Gelar Vaksinasi

Riauaktual.com - Memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 61, dan HUT IAD XXI Kejaksaan Negeri (Kejari) Pelalawan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Pelalawan, RSUD Selasih menggelar vaksinasi Covid-19 dihalaman kantor Kejari Pelalawan, Kamis kemarin (15/7/2021).

Selain untuk keluarga kejaksaan, vaksinasi ini terbuka untuk umum warga sekitar seputar lingkungan Kejari Pelalawan.

” Vaksinasi ini terbuka untuk umum terutaman masyarakat sekitar sini. Tadi ada 177 sudah divaksin dengan rincian 23 orang keluarga kejaksaan sudah divaksin, begitu juga sisanya 154 orang masyarakat umum sekitar sini turut divaksin ,” ujar Kepala Kejari Pelalawan, Silpia Rosalina, melalui Kastel Sumriadi.

Sambungnya, digelar vaksinasi berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Pelalawan, RSUD Selasih bertepatan di hari HBA ke 61 dan HUT IAD XXI Kejari Pelalawan mendukung pemerintah demi menekan laju penyebaran virus corona yang mematikan ini.

Ia pun berharap masyarakat sudah divaksin agar tetap menjaga dirinya dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

“Setalah divaksin ini tidak menjamin untuk kita tidak kena covid-19, makanya kita tetap menjaga imun tubuh untuk menghindari wabah ini, tetap patuhi prokes , seperti jaga jarak,pakai masker ,dan juga cuci tangan,” sebutnya.

Pantauan ditempat, untuk menghindari kerumunan dan menjaga prokes , acara vaksinasi digelar Kejari Pelalawan dilakukan tiga tahap. tahap pertama mulai pukul 09.00 Wib, tahap kedua 10.30 Wib dan tahap ke tiga pukul 13.00 Wib dan berakhir pukul 15.30 dijaga ketat oleh satgas covid-19 Pelalawan. 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index