Toyota Raize-Daihatsu Rocky Diuji Tabrak, Ini Hasilnya

Toyota Raize-Daihatsu Rocky Diuji Tabrak, Ini Hasilnya
Tes Tabrak Kembaran Daihatsu Rocky di Malaysia. Foto: Dok. ASEAN NCAP.

Riauaktual.com - Toyota dan Daihatsu akan meluncurkan dua mobil yang ditunggu-tunggu, Raize dan Rocky pekan ini. Peluncuran Toyota Raize dan Daihatsu Rocky akan dilakukan di hari yang sama, tepatnya pada Jumat (30/4/2021) lusa.

Dua mobil ini sudah lebih dulu dijual di Jepang. Di sana, Daihatsu Rocky dan Toyota Raize telah melakukan serangkaian uji tabrak atau crash test yang diselenggarakan Japanese NCAP (New Car Assessment Programme) atau JNCAP.

Hasilnya, Toyota Raize dan Daihatsu Rocky mencetak 85,7 dari 100 poin. Kedua mobil itu meraih nilai sempurna 5 bintang.

Daihatsu Rocky dan Toyota Raize yang hadir dengan platform baru Daihatsu New Global Architecture (DNGA) meraih skor tertinggi dalam uji tabrakan depan, dan mendapatkan peringkat sempurna dalam uji tabrakan pada kecepatan 55 km/jam. Mobil ini juga menerima nilai penuh untuk perlindungan pejalan kaki dalam kategori keselamatan pejalan kaki.

Di Jepang, model tipe tertinggi mobil ini hadir dengan sistem bantuan pengemudi Smart Assist, termasuk AEB atau pengereman otomatis darurat dengan deteksi pejalan kaki, adaptive cruise control, fungsi pencegah salah injak pedal, serta sistem Smart Panorama Parking Assist yang memberikan bantuan kemudi serta panduan visual dan suara saat parkir.

Daihatsu Rocky dan Toyota Raize memperoleh 31,7 dari 32 poin dalam uji pengereman darurat otomatis dengan mobil di depan.

Di kawasan ASEAN, Daihatsu Rocky yang dijual di Malaysia dengan nama Perodua Ativa juga telah melakukan uji tabrak yang dilakukan ASEAN New Car Assessment programme (ASEAN NCAP). Perodua Ativa yang menjadi kembaran Daihatsu Rocky itu mencetak lima bintang untuk empat kategori yang diuji yaitu perlindungan penumpang dewasa, perlindungan penumpang anak, safety assist dan dukungan keselamatan pengendara sepeda motor (terdiri dari blind spot monitoring dan perlindungan pejalan kaki).

Pembobotan poin untuk perlindungan penumpang dewasa, perlindungan penumpang anak-anak, safety assist dan sistem keselamatan pengendara sepeda motor masing-masing adalah 40%, 20%, 20% dan 20% untuk setiap kategori penilaian. Dalam pengujian tersebut, kembaran Daihatsu Rocky itu mencetak 37,48 poin, 17,36 poin, 18,57 poin dan 10,00 poin.

Data dari uji tabrak depan menunjukkan perlindungan yang baik untuk kedua penumpang kursi depan. Perlindungan yang diberikan pada dada penumpang dan kedua kaki bagian bawah penumpang dianggap memadai. Sementara itu, data dari uji benturan samping menunjukkan perlindungan yang memadai untuk dada pengemudi. SUV ini mencetak 14,08 pada dampak frontal, 7,90 pada dampak samping dan 8,00 untuk teknologi pelindung kepala.

Sementara pada tes perlindungan penumpang anak, kembaran Daihatsu Rocky ini mencapai skor 17,36 poin dari poin tertinggi 20. SUV compact ini mencetak skor 24,00 dalam uji dinamis, 9,00 pada uji berbasis kendaraan dan 11,26 pada uji pemasangan perangkat.

Pada tes dinamik penghuni anak, Perodua Ativa mendapat skor 8,00 untuk tes tabrakan depan dan 4,00 untuk tes benturan samping dengan total 12,00 untuk representasi usia 18 bulan, sedangkan representasi anak usia tiga tahun untuk tes mendapat skor yang sama.

Dalam kategori bantuan keselamatan, Perodua Ativa memperoleh skor 6,00 untuk pengereman dan penghindaran efektif, 4,50 untuk pengingat penggunaan sabuk pengaman, 6,00 untuk pengereman darurat otonom, 3,00 untuk Safety Assist Technology lanjutan dengan total nilai 19,50.

Dalam pengujian ini, kembaran Daihatsu Rocky di Malaysia mendapat skor total 83,40. Artinya, Perodua Ativa berhak mendapatkan rating lima bintang dari ASEAN NCAP, yang berarti nilai sempurna.

 

 

 

Sumber: Detikcom

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index