Ners Muda Fakultas Keperawatan UNRI Lakukan Germash

Ners Muda Fakultas Keperawatan UNRI Lakukan Germash

Riauaktual.com - Ners Muda Fakultas Keperawatan Universitas Riau (UNRI) adakan gerakan pembagian 1000 masker dan juga Face Shield (Germash), pada Minggu lalu. 

Kegiatan Ners Muda Keperawatan UNRI dibimbing langsung Agrina, M.Kep., Sp.Kom., PhD dan Mima Melati, S.Kep, serta bekerja sama dengan lintas sektor mulai dari Pemerintah Provinsi Riau, Dinas Kesehatan Provinsi Riau, BPBD Kota Pekanbaru, Human Initiative PKPU, AgriCare, dan masyarakat di RW 002 Kelurahan Tobekgodang.

Germash yang ditaja oleh Ners Muda Keperawatan UNRI dilakukan sebagai bentuk pengabdian dan kepedulian terhadap masyarakat di RW 002 Kelurahan Tobekgodang. Dan syukurnya gerakan ini direspon baik oleh masyarakat dan tokoh masyarakat sekitar. 

H. Yasir Arafat, S.Sos selaku Lurah Tobekgodang mengucapkan terimakasih atas partisipasi mahasiwa Ners Muda untuk pengadaan masker di wilayahnya, "semoga kegiatan ini dapat berlanjut dan lebih baik lagi untuk kedepannya," tuturnya.

Ketua RW 02 Budi Santoso bersyukur dengan adanya pengadaan pembagian masker. Dan ia meminta agar warga patuh dalam penerapan protokol kesehatan sehingga wabah Covid-19 ini tidak terjadi di RW 002 ini.

Sementara dosen pembimbing Agrina berharap agar masyarakat sadar tentang bahaya Covid-19 dan pentingnya menerapkan protokol kesehatan selama pandemi dalam mencegah penularan Covid-19.

"Inilah wujud pengabdian yang ditunjukkan oleh Ners Muda Keperawatan UNRI, tanpa rasa bosan untuk terus mengajak masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan 3M (Memakai masker, Mencuci tangan, dan Menjaga jarak) sebagai usaha dalam pemutusan mata rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya. (rilis)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index