DPRD Minta Pemko Pekanbaru Tak Beri Izin THM Beroperasi Saat Nataru

DPRD Minta Pemko Pekanbaru Tak Beri Izin THM Beroperasi Saat Nataru
Tengku Azwendi Fajri, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru

Riauaktual.com - Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru Tengku Azwendi Fajri meminta ketegasan dari Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. 

Ketegasan yang dimaksud ialah tidak memperbolehkan satupun Tempat Hiburan Malam (THM) yang beroperasi selama libur akhir tahun dan malam pertama tahun baru 2021.

Tak hanya THM, iven malam pergantian tahun baru yang diselenggarakan oleh pihak perhotelan pun diminta untuk ditiadakan.

"Kita minta dalam hal ini kepada Walikota Pekanbaru untuk menyikapi Nataru (Natal dan Tahun Baru) tidak ada satupun tempat hiburan yang buka," pinta Azwendi kepada Walikota Pekanbaru Firdaus, Senin (21/12). 

Mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid 19), jika adanya perayaan malam pergantian tahun tak bisa dipungkiri akan adanya kerumunan. Dikhawatirkan akan berpotensi terjadinya penyebaran Covid 19.

"Kepada gugus tugas, kita minta untuk melakukan razia di malam pergantian tahun baru itu. Sasaran yang utama THM, nah jika kedapatan langsung beri sanksi tegas, bila perlu disegel," pintanya.

Kepada pihak perhotelan yang sudah terlanjur membuat agenda perayaan, agar segera membatalkan. "Segeralah meniadakan iven itu, untuk mencegah penyebaran covid 19," tandasnya. (Mal)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index