Jumlah Kasus Covid-19 Dari Cluster PT IKPP Siak Semakin Banyak

Jumlah Kasus Covid-19 Dari Cluster PT IKPP Siak Semakin Banyak
Sekretaris Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Siak, Budhi Yuwono.

Riauaktual.com - Lagi-lagi terjadi lonjakan kasus orang tertular pandemi COVID-19 di Kabupaten Siak berdasarkan update data per hari ini, Jum'at (14/08), sebanyak 41 orang dinyatakan positif.

Mirisnya, 39 diantaranya dari cluster PT Indah Kiat Pulp and Paper (PT IKPP), perusahaan bubur kayu terbesar di Asia.

Sekretaris Tim Gugus Penanganan COVID-19 Kabupaten Siak Budhi Yuwono, meminta pihak PT IKPP tersebut bisa bekerjasama dengan Pemkab Siak sebaik-baiknya.

"Seperti data swab pekerja. Karena, sampai saat ini PT IKPP belum pernah melaporkan ke Pemkab Siak. Selain itu, kita sudah dua kali lakukan pertemuan dengan manajemen perusahaan tersebut. Namun, belum ada kejelasannya sampai detik ini," kata Budhi ke Riauaktual.com, Jum'at (14/08/2020).

Dengan penambahan tersebut, kata Budhi, jumlah keseluruhan orang tertular tercatat menjadi 208 kasus.

"Artinya, orang yang belum tertular melakukan kontak erat langsung dengan orang yang tertular tanpa menghiraukan protokol kesehatan COVID-19 yang dianjurkan pemerintah," tutur Budhi.

Berikut rincian penambahan pasien positif COVID-19 dari cluster PT IKPP :

1. Pasien 168 inisial Ny. LL (38).

2. Pasien 169 inisial An. AZH (17).

3. Pasien 170 inisial Ny. RSD (28).

4. Pasien 171 inisial Tn. s (52).

5. Pasien 172 inisial Tn. AFK (25).

6. Pasien 173 inisial An. JP (11).

7. Pasien 174 inisial Tn. PHTG (40). 

8. Pasien 175 inisial An. KPL (3).

9. Pasien 176 inisial Tn. M (50).

10. Pasien 177 inisial Ny. FE (51). 

11. Pasien 178 inisial Ny. HN (33).

12. Pasien 179 inisial T. B (49). 

13. Pasien 180 inisial Tn. MH (24).

14. Pasien 181 inisial Tn. S (50). 

15. Pasien 182 inisial Tn. CA (49). 

16. Pasien 183 inisial Tn. YZ (21). 

17. Pasien 184 inisial Tn. D (48).

18. Pasien 185 inisial An. JAJ (6).

19. Pasien 186 inisial Tn. JS (38).

20. Pasien 187 inisial Tn. RRZ (17). 

21. Pasien 188 inisial Tn. RNP (25).

22. Pasien 189 inisial Nn. K (19).

23. Pasien 190 inisial Ny. FA (39).

24. Pasien 191 inisial Tn. S (46).

25. Pasien 192 inisial An. NF (11).

26. Pasien 193 inisial Ny. AS (48).

27. Pasien 194 inisial Tn. TR (38).

28. Pasien 195 inisial Ny. AY (54). 

29. Pasien 196 inisial Tn. DH (35). 

30. Pasien 197 inisial Tn. N (55). 

31. Pasien 198 inisial Tn. SJE (40).

32. Pasien 199 inisial Tn. MLG (33). 

33. Pasien 200 inisial Tn. S (39). 

34. Pasien 201 inisial Tn. IC (35). 

35. Pasien 202 inisial Tn. Z (52). 

36. Pasien 203 inisial Ny. MM (55).

37. Pasien 204 inisial Tn. N (37).

38. Pasien 205 inisial Tn. HI (21).

39. Pasien 206 inisial Tn. HS (48).


Sementara 2 pasien lagi, dari cluster Puskemas Perawang (Tualang), rinciannya antara lain:

40. Pasien 207 inisial Tn. JM (44), merupakan warga Kecamatan Tualang. Saat ini disiolasi dan dirawat di RSUD Siak. Tn. JM merupakan traking kontak erat dari pasien 149 Tn. AH (44) yang dilakukan oleh Puskesmas Perawang.

41. Pasien 208 inisial An. MFA (8), merupakan warga Kecamatan Tualang. An. MFA hasil dari traking kontak erat dari pasien 125 Ny. LM (50) yang dilakukan oleh Puskesmas Perawang.

Sejak munculnya cluster dari PT IKPP tersebut, sebut Budhi, Kabupaten Siak menjadi nomor urut 2 kasus orang tertular pandemi COVID-19 dibawah Pekanbaru, sebanyak 286 kasus. (Inf/Baim)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index