Riauaktual.com - Rumah tangga Stevi Agnecya dan Anggi Pratama kembali dirundung masalah. Stevi Agnecya meradang gara-gara suaminya diganggu pelakor (perebut laki orang).
Mantan istri aktor Samuel Rizal itu mengancam wanita muda yang mengganggu suaminya. Wanita itu tak lain adalah teman kerja suaminya.
Wanita muda asal Bekasi Jawa Barat tersebut bekerja sebagai pramugari di maskapai penerbangan plat merah. Sementara suami Stevi bekerja sebagai pilot.
Stevi mengancam dan memajang foto-foto wanita cantik itu di Instagram pribadinya @steviagnecya pada Sabtu (25/8/2018). Ia menyatakan akan memperkarakan wanita tersebut.
“Sepertinya sudah cukup saya warning dia 2x. Ini ketiga kalinya, beraninya dia block IG saya dan dia post kayak gini. Sampai ketemu di kantor polisi,” tulis Stevi dalam foto yang diunggah di akun Instagram pribadinya.
Postingan Stevi memicu komentar ribuan warganet. Sebagian membela Stevi, tapi tak sedikit pula yang menyebut karma bagi Stevi.
Namun hanya beberapa jam kemudian, Stevi langsung menghapus postingan tersebut. Kendati demikian, postingan itu telah di-screenshot beberapa warganet dan dibagikan ke akun gosip.
Selain hubungan Stevi dan suaminya, warganet juga menyoroti kehidupan para pilot dan pramugari. Seorang mantan pramugari membeberkan skandal pilot dan pramugari yang selama ini jarang diketahui publik.
Pemilik akun @shintanursatya itu mengatakan, banyak pramugari yang hanya bermodal kecantikan, tapi otaknya kosong. Mereka suka mengganggu suami orang.
Pramugari seperti itu sangat pintar cari muka di depan captain pilot dan manajemen maskapai penerbangan, sehingga kontrak mereka selalu diperpanjang.
Pada sisi lain, ada beberapa pramugari yang benar-benar bekerja profesional malah dipandang sebelah mata karena tidak tahu cari muka. Akibatnya kontrak mereka diputus dan tidak diperpanjang.
“Byk mugari baik tapi lebih byk lagi mugari otak kosong, gak berperikemanusiaan! Gw jg ex mugari, dari garuda ke emirates ke asiana,” tulis akun @shintanursatya saat menanggapi komentar netizen.
Ia menambahkan, saat masih menjadi pramugari, dia bekerja mati-matian. Sebab, dia merupakan tulang punggung di keluarganya. Namun dia kecewa lantaran banyak pramugari yang bermain serong sehingga merusak citra pramugari.
“Gw tau susah jd mugari, gw jg jadi mugari mati-matian jadi tulang punggung keluarga. Tp makin kesini citra mugari jadi kecoreng gegara banyak banget perempuan sok cantik yang sukanya ngeganggu suami orang,” tambahnya.
“Mentang-mentang cantik dan hedon jadi gak mau susah. Feel bad buat mugari-mugari lain seperti gw dan lo yang sungguh-sungguh bekerja citranya jadi rusak gegara perempuan begundal yang kagak bener idupnya,” tandasnya.
Seperti diketahui, ini bukan pertama kalinya Stevi dan suaminya bermasalah. Sebelumnya, Stevi juga sempat melabrak pelakor yang diduga mengganggu suaminya.
Sejak menikah, rumah tangga Stevi dan Anggi memang penuh drama. Mulai dari pernikahan yang terkesan mendadak, baju pengantin yang tidak memuaskan Stevi, hingga kelahiran bayi Stevi yang super cepat. Stevi menikah pada bulan Juli 2017 dan melahirkan pada September 2017.
Tak hanya itu, pasangan Stevi dan Anggi juga berulangkali dikabarkan berpisah. Bahkan, Stevi menghapus semua foto-foto suaminya di Instagram. Namun belakangan pasangan ini kembali mesra.
Sumber : pojoksatu.id