Polisi Selidiki Kasus Dugaan Tabrak Lari yang Menewaskan Syafri Marat di Pekanbaru

Polisi Selidiki Kasus Dugaan Tabrak Lari yang Menewaskan Syafri Marat di Pekanbaru
Petugas Satlantas Polresta Pekanbaru, melakukan evakuasi terhadap korban diduga tabrak lari, Minggu (29/4). Foto Polresta Pekanbaru

Riauaktual.com - Syafri Marat (67), seorang pria lanjut usia ditemukan tewas mengenaskan di Jalan Paus, Kecamatan Marpoyan Damai, Pekanbaru, Minggu (29/4) sekitar pukul 05.00 WIB.

Menurut keterangan warga di lokasi kejadian, kakek tersebut diduga korban tabrak lari saat berjalan kaki di pinggir jalan.

Namun, polisi belum mengetahui jenis dan nomor polisi kendaraan yang diduga menabrak Syafri tersebut.

"Masih kita selidiki kendaraan pelaku. Unit Laka Lantas Polresta Pekanbaru masih mencari bukti dan keterangan saksi," kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Susanto pada Wartawan, Minggu (29/4).

Dia mengatakan, awal warga melaporkan terkait temuan seorang kakek dalam kondisi terluka parah. Kepala korban luka berat.

Selanjutnya, Unit Laka Lantas Polresta Pekanbaru meluncur ke TKP mengevakuasi korban.

"Dugaan sementara korban tabrak lari akibat pengendara mobil yang tidak hati-hati," tutur Santo.

Akibatnya, korban mengalami luka di kepala dan meninggal dunia ditempat. Kini jasad korban dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan otopsi.

"Sementara kita lakukan penyelidikan siapa pelaku tabrak lari tersebut. Anggota sedang mengumpulkan bukti dan keterangan saksi-saksi di lokasi kejadian," jelas Santo. (IG)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index