DPRD Pekanbaru Sorot Pelayanan RSUD Arifin Achmad

DPRD Pekanbaru Sorot Pelayanan RSUD Arifin Achmad
Kamaruzaman SH. FOTO: Riki

PEKANBARU, RiauAktual.com - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Pekanbaru Kamaruzaman SH menyoroti buruknya pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Ahmad. Kamaruzaman mendapat laporan dan meninjau langsung kondisinya salah seorang masyarakat Kota Pekanbaru dan warga yang dirujuk dari berbagai daerah di Riau yang tengah berobat mengadukan kondisi tersebut ke Kamaruzaman tentang buruknya pelayanan RSUD AA.

"Saat ini saya berada di RSUD Arifin Ahmad Tepatnya di Ruang Merak dimana ruangan ini khsus untuk perawatan anak-anak, Butet, masyarakat Kandis mengeluhkan buruknya pelayanan di RSUD Arifin Ahmad kepada diri saya. Kata warga kepada saya, 'bapak kan anggota DPRD tolong bapak sampaikan keluhan kami ini, kalau bapak memiliki perhatian kepada warga'," kata Kamaruzaman melalui selulernya, kemarin Ahad (12/5/2013).

Diceritakan Kamaruzaman, sebahagian besar masyarakat kurang mampu yang dirujuk di ruang tersebut (Merak) RSUD Arifin Ahmad dengan berbagai kondisi ini mengeluhkan fasilitas RSUD milik Pemerintah Provinsi Riau ini. Diantaranya ada yang mengeluhkan tentang tidak adanya air bersih, kamar mandi atau WC yang tidak berfungsi, ditambah lagi pelayanan dokter umumnya hanya ditanggai oleh mahasiswa yang tengah magang, itupun kemampuan dan keberadaan mereka dinilai terbatas.

Untuk itu, sebagai masyarakat Kota Pekanbaru dan juga perwakilan rakyat yang duduk di Legislatif Kota Pekanbaru, politisi Partai Demokrat ini mengkawatirkan jika pelayanan RSUD ini mencerminkan jika pemerintah tidak peduli dengan masyarakat. Untuk itu Kamaruzaman berharap kepada Pemerintah Provinsi Riau, melalaui Dinas Kesehatan Provinsi Riau dapat memperhatikan dan melakukan evaluasi terhadap RSUD AA, agar dapat membenahi pelayanan, baik kepada masyarakat yang rata-rata kurang mampu ini maupun masyarakat Riau umumnya, termasuk memberikan fasilitas dan pelayanan yang standar kepada masyarakat yang memang sangat membutuhkan.

Laporan: HB
Editor: Riki

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index