Waduh ! Suvei IAP Tempatkan Pekanbaru Sebagai Kota Tidak Layak Huni, Ini Kata Gubernur

Waduh ! Suvei IAP Tempatkan Pekanbaru Sebagai Kota Tidak Layak Huni, Ini Kata Gubernur
Gubernur Riau Arsyad Djuliandi Rahman

Riauaktual.com - Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Ikatan Ahli Perencanaan (IAP) Indonesia, Kota Pekanbaru termasuk 10 besar kota yang tidak layak huni se-Indonesia.

Menanggapi hal ini Gubernur Riau H Arsyadjuliandi Rachman mengatakan, jika Pemko Pekanbaru harus segera mempelajarinya. Kemudian meminta Pemko untuk mengambil langkah selanjutnya.

"Biar nanti dipelajari dulu oleh Pemko Pekanbaru. Apa yang harus dilakukan ke depan," kata Gubri, Senin (5/2/18) di Pekanbaru.

Dia juga menambahkan, Pemko juga harus mengeinventarisir dulu permasalahan yang terjadi. Selanjutnya baru mencari solusi yang tepat.

Saat ditanya jika Pemko Pekanbaru tidak mampu mengatasinya, apakah Pemprov Riau akan mengambil langkah penyelesaiannya?Gubri Andi tidak bersedia mengomentarinya.Gubri hanya tersenyum sambil berlaku meninggalkan wartawan.

Ketua IAP Riau Mardianto Manan menerangkan indeks kota tidak layak huni 2017 disusun IAP Indonesia berdasarkan hasil survei terhadap 19 provinsi dan 26 kota yang ada di Indonesia. Survei ini juga dilakukan untuk mengetahui kota mana saja di Indonesia yang masih dinyatakan layak huni.

"Untuk di Pekanbaru kita telah melakukan survei, hasilnya tidak mengejutkan, Pekanbaru berada di posisi 10 besar kota tidak layak huni, bahkan berada di posisi ke enam," ujar Mardianto.

Mardianto juga menjelaskan, berdasarkan hasil indeks, Kota Pekanbaru berada di posisi ke-6 dengan nilai sebesar 57,8%. Kota Pekanbaru berada di bawah Banda Aceh (60,9%), Tangerang (61,1%), Mataram (61,6%), serta Pontianak di peringkat teratas kota tidak layak huni 2017 dengan nilai 62%. (nor)

 

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index