Orangtua Perlu Waspada, Ketahui Tanda-Tanda Anak Kecanduan Gadget

Orangtua Perlu Waspada, Ketahui Tanda-Tanda Anak Kecanduan Gadget
(Foto: Reuters)

Riauaktual.com - Di era teknologi, bukan hal aneh melihat balita bermain dengan tablet yang ukurannya nyaris sama dengan tubuhnya.

Meski mental "mulai dari kecil" menuai kritik dari pakar anak, ratusan aplikasi untuk anak di bawah lima tahun tersedia untuk diunduh, membuktikan banyak orangtua dan pengembang aplikasi mengabaikan peringatan itu.

Sumber hiburan yang cepat dan mudah, sebagian bisa mengajari anak motor skill dan koordinasi tangan-mata, bisa dimengerti mengapa orangtua menerima, atau bahkan bergantung pada aplikasi itu. Fenomena ini bisa jadi bertanggungjawab atas tren ketergantungan baru pada gadget.

Berdasarkan riset baru yang dipublikasikan di jurnal Psikologi Budaya Media Populer, "cara anak menggunakan gadget, bukan berapa lama mereka memakainya, adalah faktor terkuat yang bisa memprediksi masalah sosial atau emosional yang berhubungan dengan kecanduan gadget".

Ternyata, tak ada masalah berapa lama anak menghabiskan waktu untuk bermain gadget, entah itu sejam atau lima jam, meski tidak direkomendasikan untuk membiarkan mereka main lima jam seperti dilansir Independent.

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index