Warga Resah, Tiang Listrik Jalan Abadi Pekanbaru Hampir Tumbang

Warga Resah, Tiang Listrik Jalan Abadi Pekanbaru Hampir Tumbang
Tampak tiang listrik hampir ambruk, tepatnya di Jalan Abadi (TR)

PEKANBARU (RA) - Warga yang kerap melintas di Jalan Abadi, RW 16 Kelurahan Tangkerang Tengah, Pekanbaru merasa resah, karena ada salah satu posisi tiang listrik miring dan dinilai hampir roboh.

Seperti yang diutarakan Saputra, salah seorang warga yang kerap melintasi jalan tersebut,  mengeluhkan kondisi tiang listrik ini dengan kondisi miring mengingat kondisi tiang tersebut terbilang parah, sebab kemiringan tiang sudah mencapai 15 derajat dan tampak tidak ada tali di sisi penahan sisi belakangnya.

"Kalau tiang listrik tersebut nantinya roboh secara perlahan dan tidak ada korban jiwa, tidak akan ada masalah. Namun jika tiba-tiba tiang tersebut roboh dan menimpa warga atau siswa yang melintas, tentu akan menimbulkan masalah dan kerugian sendiri," katanya, Minggu (4/9).

Oleh sebab itu, pihaknya minta kepada PLN agar benar-benar memperhatikan kodisi tiang di sana dan segera melakukan perbaikan. "Posisi tiang yang sudah miring tersebut juga sangat memungkinkan mencelakai warga yang melintas," ujarnya.

Ia juga meminta kepada instansi terkait untuk memperbaiki tiang listrik tersebut. Mengingat saat ini Jalan Darma Bakti Ujung tidak hanya menjadi jalur alternatif bagi warga dan siswa, tetapi sudah menyamai jalur umum karena sangat padat dilintasi warga.

"Sebelum ada korban dan kejadian yang dikhawatirkan warga benar-benar terjadi, saya yakin PLN akan mendahulukan perbaikan tiang di sana," pintanya. (TR/IR)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index