Akomodasi Peparnas XIV Riau Dilakukan Percabor

Akomodasi Peparnas XIV Riau Dilakukan Percabor
Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Peparnas Riau, Emri

RIAU (RA)-  Untuk Akomodasi atau penginapan bagi para atlet Paraliympian akan dilakukan percabang olahraga (cabor). Pelaksanaan Pekan Paraliympic Nasional XIV 2012 akan digelar, tepatnya 7-13 Oktober 2012 mendatang.

Perihal tersebut disampaikan Ketua Umum Pengurus Besar (PB) Peparnas Riau, Emrizal Pakis Ketika dikonfirmasi di Sekertariat PB Peparnas Jalan Gajah Mada, Pekanbaru.

"Sudah kita bicarakan mengenai akomodasi dengan cabang olahraga dan tentunya nanti mengarah percabor untuk akomodasi," jelasnya.

Seperti diketahui, ujar Emrizal, akan ada sebelas cabor yang akan dipertandingkan pada peparnas di Riau yakni angkat berat, catur, tenis meja, atletik, bulu tangkis, futsal, panahan, renang, tenis kursi roda, voli duduk dan bowling. Berbeda dengan Peparnas di Kalimantan Timur 2008 lalu yang hanya mempertandingkan sepuluh cabor.

Bukan hanya bidang akomodasi semua bidang saat ini sudah berjalan dengan baik untuk menyukseskan ivent olahraga Nasional yang dihelat empat tahun sekali tersebut. Karena ivent peparnas sepaket dengan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII 2012 yang telah berakhir 20 September lalu.

"Pelaksanaan Peparnas ini sepaket dengan pelaksanaan PON lalu. Tentunya tidak ada kendala yang begitu merumitkan" Jelas Emrizal.(RA7)

Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index