RIAUAKTUAL.COM - Mantan Jaksa Agung, Letjen TNI (Purn) H. Andi Muhammad Ghalib meninggal dunia.
Ghalib yang saat ini merupakan anggota DPR RI dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan, menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit, Medistra, Pancoran, Jakarta Selatan, Senin (9/05/2016), pukul 06.00 WIB.
"Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya," dalam pesan singkat, putra Ghalib, Andi Azhar.
Almarhum disemayamkan di rumah duka, Jalan Ceger Raya Nomor 99, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Timur. (rimanews)
Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari