ROHIL (RA) – Sebagai bentuk dukungan terhadap Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Polsek Rimba Melintang bekerja sama dengan PT Gunung Mas Raya (PT GMR) melaksanakan penanaman jagung dalam skala besar di wilayah hukum Polsek Rimba Melintang, Selasa (18/2/2025).
Kegiatan ini berlangsung di Areal Perkebunan Divisi IV PT GMR, Kepenghuluan Pematang Sikek, Kecamatan Rimba Melintang, sebagai bagian dari upaya meningkatkan ketahanan pangan nasional serta kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian.
Hadir dalam kegiatan ini, PS Kasium Polsek Rimba Melintang Aipda Ranto Sinaga, Asisten Manajer Perkebunan Divisi IV PT GMR Suwandi, Ketua Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Rimba Melintang Sudasmiati serta Mandor dan admin Perkebunan PT GMR
Dikatakan Kapolsek Rimba Nelintang, Iptu Amdrianto, bahwa ini sebagai langkah awal, dilakukan penanaman jagung seluas 1 hektare di lahan yang telah disiapkan. Program ini diharapkan dapat meningkatkan produksi pangan lokal serta memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat di sektor pertanian.
"Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam pemenuhan kebutuhan pangan dan perekonomian," ujar Kapolsek Iptu Andrianto.
#COOLING SYSTEM #Rohil