Kapolres Kuansing Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan di Desa Seberang Taluk Hilir

Kapolres Kuansing Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan di Desa Seberang Taluk Hilir
Kapolres Kuantan Singingi (Kuansing), AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., meresmikan Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan melalui acara peluncuran secara virtual pada Rabu (20/11/2024).

KUANSING (RA) – Kapolres Kuantan Singingi (Kuansing), AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., meresmikan Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan melalui acara peluncuran secara virtual pada Rabu (20/11/2024).

Kegiatan ini berlangsung di lahan ketahanan pangan Desa Seberang Taluk Hilir, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuansing, dan dihadiri oleh berbagai pejabat penting dari instansi terkait.

Acara dimulai pukul 10.00 WIB dan dibuka dengan doa bersama, diikuti oleh pemaparan oleh Ketua Pelaksana, Irwasum Polri. Prosesi simbolis peluncuran dilakukan melalui penekanan tombol serentak bersama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., melalui Zoom Meeting.

Kapolri dan Panglima TNI juga turut meninjau lahan ketahanan pangan di lokasi lain secara virtual, sekaligus menanam benih jagung sebagai simbol dukungan program.

Acara ini dihadiri Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Ketahanan Pangan Ir. Emerson, mewakili Pjs. Bupati Kuansing. Kabidkum Polda Riau, Kombes Pol Mohamad Qori Oktohandoko, S.H., S.I.K., M.H. Kajari Kuansing, diwakili oleh Kasidatun Raden Muhamad Sandy Meita, S.H., M.H. Pabungdim Inhu-Kuansing, Mayor Inf. Legimin. Wakapolres Kuansing, Kompol Robet Arizal, S.Sos. Para Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta kelompok tani "Maju Bersama."

Dalam sambutannya, Kapolres Kuansing menyampaikan beberapa poin utama terkait program ketahanan pangan:

1. Pendataan Lahan Produktif: Polri sedang mendata lahan produktif yang belum dimanfaatkan untuk mendukung ketahanan pangan di seluruh wilayah Indonesia.

2. Distribusi Pangan: Polri akan berperan aktif dalam memastikan distribusi pangan yang merata ke seluruh daerah.

3. Pengembangan Sumber Daya: Polres Kuansing telah mengirimkan 13 peserta seleksi Bakomsus Pertanian ke tingkat Polda Riau, terdiri dari 11 ahli pertanian dan 2 ahli gizi.

4. Pemanfaatan Lahan: Kabupaten Kuansing memiliki potensi 135 hektar lahan yang dapat dimanfaatkan untuk ketahanan pangan, dengan pilot project di Kecamatan Gunung Toar.

Kapolres juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat untuk mewujudkan kemandirian pangan, mengurangi ketergantungan pada impor, serta meningkatkan kesejahteraan petani lokal.

Kadis Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Ketahanan Pangan, Ir. Emerson, menyatakan apresiasi atas inisiatif Polri.

"Pemasaran beras kemasan langsung kepada masyarakat. Peningkatan produktivitas pangan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Pengembangan hortikultura, seperti budidaya pepaya madu di Kecamatan Singingi Hilir, yang menghasilkan hingga 30 ton per minggu," ucap Emerson.

Acara berakhir pukul 11.15 WIB dalam suasana kondusif. Kapolres Kuansing bersama pejabat lainnya meninjau langsung lahan ketahanan pangan di Desa Seberang Taluk Hilir sebagai bentuk nyata dukungan terhadap program ini.

"Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat dapat meningkatkan ketahanan pangan secara berkelanjutan di Kabupaten Kuansing," tutup Kapolres.

#COOLING SYSTEM

Follow WhatsApp Channel RiauAktual untuk update berita terbaru setiap hari
Ikuti RiauAktual di GoogleNews

Berita Lainnya

Index