KUANSING (RA) – Polsek Singingi Hilir melakukan pengamanan dalam kegiatan kampanye dialogis pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kuantan Singingi, Drs. H. Suhardiman Amby, AK, MM, dan H. Muklisin, S.Pd, di Desa Petai, Kecamatan Singingi Hilir. Kampanye yang digelar di lapangan bola Desa Petai pada Rabu (13/11/2024) pukul 21.00 WIB ini berlangsung dengan sukses dan dihadiri sekitar 1.000 peserta.
Dalam kesempatan tersebut, pasangan calon (Paslon) Drs. H. Suhardiman Amby dan H. Muklisin memaparkan visi dan misi serta berdialog langsung dengan masyarakat terkait aspirasi dan harapan mereka.
Bentuk kampanye dialogis ini dinilai efektif dalam menyampaikan program kerja, khususnya bagi warga Desa Petai yang antusias mengikuti acara.
Sejumlah tokoh hadir sebagai juru kampanye, antara lain Dr. H. Suhardiman Amby, MM, H. Muklisin, S.Pd; H. Juprizal, S.E., M.Si, Fedrios Gusni, Maulana Imam Saleh, S.H, Andi Cahyadi, dan H. Samsuarman yang semuanya merupakan anggota DPRD Kuansing.
Kegiatan ini berada di bawah tanggung jawab Rido Rikardo, S.H., M.H. sebagai penanggung jawab utama.
Paslon Suhardiman-Muklisin didukung oleh Partai Gerindra, Partai Demokrat, dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Alat peraga kampanye meliputi baliho, spanduk, bendera partai, kaos, serta pengeras suara yang digunakan untuk membantu sosialisasi visi dan misi pasangan calon.
Para pendukung hadir dengan menggunakan sekitar 20 unit kendaraan roda empat dan 100 sepeda motor. Alat peraga kampanye yang digunakan terdiri atas 3 baliho, 10 spanduk, 100 bendera partai, dan 100 kaos yang menampilkan simbol paslon serta partai pendukung.
Pendukung dari Desa Sungai Paku juga ikut bergabung dalam tim pemenangan, memperkuat dukungan masyarakat terhadap program Paslon.
Kapolsek Singingi Hilir AKP Agus Susanto, S.H., M.H., memimpin pengamanan kampanye ini dengan melibatkan personel gabungan dari Polres Kuansing dan Polsek Rayon II guna memastikan acara berjalan lancar.
Pengamanan melibatkan 11 personel dari Polres Kuansing, serta 3 personel masing-masing dari Polsek Singingi Hilir, Polsek Singingi, dan Polsek Hulu Kuantan.
Kapolres Kuantan Singingi AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Singingi Hilir AKP Agus Susanto, menyampaikan, Polri beserta personel gabungan siap memberikan pengamanan maksimal agar setiap tahapan kampanye berjalan dengan aman, khususnya yang melibatkan banyak peserta.
"Kami memastikan kegiatan ini tetap sesuai aturan," ujar Kapolsek.
Pengamanan berjalan efektif tanpa insiden berarti, sehingga acara kampanye berlangsung dengan aman dan tertib hingga selesai pada pukul 23.00 WIB.
#COOLING SYSTEM